Bola.net - - Pemain baru Everton, Davy Klaassen, mengatakan ingin banyak mencetak gol untuk klub barunya tersebut. Ia ingin memberikan dampak di Premier League seperti yang telah ia capai di liga Belanda.
Pemain 24 tahun ini baru saja bergabung dengan Everton tengah pekan ini setelah ditebus dengan harga 27 juta euro dari Ajax.
Pada musim 2016/17, Klaassen menyumbangkan 14 gol dan memberikan sembilan assist dari 33 penampilan di Eredivisie. Musim sebelumnya, ia mengumpulkan 13 gol dan memberikan delapan assist.
Klaassen mengatakan jumlah gol memang tak terlalu penting dalam permainannya mengingat ia adalah pemain tengah. Namun ia tetap berharap bisa melanjutkan dalam mencetak gol karena ini penting dalam sepakbola sebagai penentu kemenangan.
"Saya suka masuk ke dalam kotak penalti dan saya juga suka bermain agresif dan memberikan tekanan sepanjang pertandingan. Saya suka mencetak gol dan membuat peluang gol dan saya suka kemenangan. Sepanjang hidup, saya banyak mencetak gol sehingga saya ingin bisa melakukannya juga di sini," kata Klaassen pada Everton TV.
"Gol bukan yang paling penting dalam permainan saya tapi gol sangat penting dalam sepakbola. Saya akan mencoba memberi yang terbaik dan gol akan datang."
"Saya suka kemenangan dan untuk itu, Anda harus bisa mencetak gol atau membuat peluang gol," paparnya.
— Everton (@Everton) June 15, 2017
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Harry Kane Target Cetak 50 Gol Musim Depan
Liga Inggris 18 Juni 2017, 22:49
-
Chamberlain Mulai Frustasi di Arsenal
Liga Inggris 18 Juni 2017, 22:25
-
Tottenham Dinilai Belum Kompetitif di Liga Champions
Liga Champions 18 Juni 2017, 22:04
-
Arsenal Pertimbangkan Rekrut Gelandang Muda Norwegia
Liga Inggris 18 Juni 2017, 21:44
-
Bayern Optimis Jegal City Dalam Perburuan Walker
Liga Inggris 18 Juni 2017, 20:48
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR