Bola.net - - Manajer Liverpool Jurgen Klopp menegaskan dirinya akan memberikan dukungan penuh kepada Steven Gerrard yang akan melakoni debutnya sebagai pelatih skuat The Reds U-18.
Gerrard pensiun sebagai pemain pada November 2016 lalu. Setelah sempat menganggur untuk beberapa waktu, eks kapten tim nasional Inggris ini menjalani karir baru sebagai pelatih di tim junior U-18 Liverpool.
Penunjukan tersebut dilakukan pada Januari 2017 lalu. Gerrard sendiri sebelumnya sempat ditawari melatih tim MK Dons namun menolak tawaran tersebut.
Skuat U-18 The Reds akan menjalani persiapan pra musim mereka dengan menghadapi Burton Albion di St George's Park. Klopp pun menyatakan bahwa dirinya akan mendukung dan selalu membantu mantan skipper Liverpool itu dalam menjalani tugasnya.
Gerrard dan Klopp
"Saya bisa membayangkan betapa senangnya dirinya. Sungguh sebuah pekerjaan yang luar biasa untuk bekerja dengan anak-anak yang terampil ini dan melakukan hal-hal yang menurut Anda tepat bagi mereka, membawa pengalaman baru dan belajar banyak hal pada saat bersamaan," tutur Klopp kepada Situs resmi klub.
"Ini akan menjadi saat yang fantastis baginya. Tentu saja kita akan menjalin hubungan dekat dengannya dan tim U23, kami selalu memilikinya," seru manajer asal Jerman ini.
"Ini sangat penting bagi kami karena itulah generasi penerus kami dan kami ingin membantu mereka sebanyak yang kami bisa. Tentu saja kami akan terus berhubungan dengan rutin," tegasnya.
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klopp Beri Dukungan Penuh Pada Gerrard
Liga Inggris 11 Juli 2017, 22:36
-
Klopp Belum Tentukan Kiper Utama Liverpool
Liga Inggris 11 Juli 2017, 14:30
-
Liverpool Tertarik Datangkan Correa dari Atletico
Liga Inggris 11 Juli 2017, 11:10
-
PSG Akan Gagal Datangkan Coutinho
Liga Inggris 11 Juli 2017, 09:50
-
Karius Akui Kesulitan di Musim Perdananya di Liverpool
Liga Inggris 11 Juli 2017, 07:50
LATEST UPDATE
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
-
Battle of WAGs Liga Inggris 2025/2026: Arsenal vs Liverpool
Bolatainment 8 Januari 2026, 19:55
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
-
Prediksi BRI Super League: PSM vs Bali United 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:57
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 8 Januari 2026, 18:55
-
Prediksi BRI Super League: Persita vs Borneo 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:52
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR