
Bola.net - Gelandang Manchester City, Kevin De Bruyne angkat bicara seputar spekulasi masa depannya. Ia mengaku belum tahu apakah akan bertahan di Manchester City atau tidak.
De Bruyne bisa dikatakan salah satu pemain kunci Manchester City. Semenjak bergabung dengan The Cityzens, ia menjadi jendral lini tengah mereka dan ia sukses membawa City meraih sejumlah prestasi mentereng.
Namun belakangan ini ada banyak spekulasi terkait masa depan sang gelandang. Pasalnya kontraknya bersama City akan habis di tahun 2025 mendatang.
Baru-baru ini De Bruyne dimintai keterangan seputar masa depannya di Manchester City. Ia mengakui bahwa ia masih gelap apakah akan bertahan di City atau pergi.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Tidak Ada Pembicaraan

Dalam konferensi persnya baru-baru ini, De Bruyne mengutarakan bahwa ia tidak tahu apakah akan bertahan di City atau tidak. Pasalnya saat ini manajemen City belum banyak membahas kontrak baru bersamanya.
"Saya tahu ada banyak orang yang bertanya seputar hal ini (kontrak baru), namun saya tidak bisa bicara banyak soal ini karena tidak ada diskusi mengenai hal ini," buka De Bruyne.
"Jika tidak ada pembicaraan mengenai kontrak baru ini, maka ini akan jadi tahun terakhir saya di City. Saya mencoba jujur akan situasi saya saat ini."
Siap Berikan yang Terbaik

Meski belum ada pembicaraan seputar kontrak barunya, De Bruyne menegaskan bahwa ia tetap berkomitmen penuh untuk Manchester City.
Ia siap memberikan yang terbaik hingga hari terakhirnya bersama The Cityzens nanti.
"Kondisi saya saat ini baik-baik saja. Saya akan fokus untuk bermain dengan baik untuk tim ini dan seputar masa depan saya, kita lihat saja nanti," pungkasnya.
Pindah ke Arab Saudi

Menurut gosip yang beredar di Inggris, De Bruyne nantinya akan melanjutkan karirnya di Arab Saudi.
Sang gelandang dirumorkan mendapatkan tawaran yang fantastis dari sejumlah klub Saudi Pro League untuk pindah di tahun 2025 nanti.
Klasemen Premier League
(Sportsmole)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Imbang yang Sangat Sulit Diterima oleh Manchester City
Liga Champions 27 November 2024, 13:56
-
Manchester City Seolah Lupa, Sepak Bola Bukan cuma Menyerang, tapi juga Bertahan
Liga Champions 27 November 2024, 13:09
-
Rapor Pemain Man City saat Ditahan Feyenoord: Unggul 3-0, Berakhir Imbang 3-3
Liga Champions 27 November 2024, 10:06
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR