
Bola.net - Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, kembali menegaskan bahwa dia butuh bek tengah baru. Akan tetapi, dia merasa semua klub kini sedang menginginkan 'uang gila' untuk seorang bek tengah.
Liverpool menghadapi situasi yang sulit di lini belakang pada musim 2020/2021. Dua bek tengah utama cedera parah, Virgil van Dijk dan Joe Gomez. Mereka absen untuk waktu yang lama.
Joel Matip yang tampil sebagai pelapis bolak-balik mengalami cedera. Fabinho yang menjadi bek tengah dadakan juga mengalami situasi serupa. Klopp hanya bisa bertumpu pada pemain muda.
Tidak Baik-baik Saja
Di tengah kondisi yang sulit, Jurgen Klopp mempertahankan Liverpool di persaingan juara Premier League. Namun, jika hal itu dijadikan parameter The Reds tidak butuh bek tengah, maka itu sebuah kesalahan.
"Saya tidak tahu, tapi kami akan mencoba [membeli bek tengah baru]. Kami selalu berusaha," buka Jurgen Klopp dikutip dari Goal International.
"Nampak lucu jika Anda mengira Liverpool berada dalam situasi baik-baik saja saat ini, bahwa kami tidak peduli atau tidak mencoba [membeli bek tengah]," sambung Klopp.
Klopp dikabarkan telah meminta klub membeli bek tengah baru. Dia bahkan sudah menyodorkan nama. Akan tetapi, belum ada keputusan akhir. "Jika mungkin, kami akan membelinya. Kalau tidak, ya tidak," katanya.
Uang Gila
Di antara pemain yang diinginkan Klopp, nama Dayot Upamecano dan Ibrahima Konate mencuat. Keduanya bermain dari RB Leipzig. Namun, terlepas dari siapa pemain incarannya, Klopp menyebut semua klub meminta tebusan sangat mahal.
"Beritahu saya klub mana yang membutuhkan uang dan ingin menjual pemain?," kata Klopp.
“Dan jika mereka butuh uang maka mereka menginginkan uang gila. Saya tidak yakin ada bek tengah senilai 80 juta pounds yang tersedia saat ini dan sebuah klub berpikir 'Kami bisa mendapatkan 80 juta pounds untuknya jadi kami akan menjualnya'," tegas Klopp.
Sumber: Goal International
Baca Ini Juga:
- Liverpool Siap Bubarkan Trio Firmino, Mane, Salah Demi Mbappe?
- Didatangkan dari Manchester United, Ini Nomor Punggung Jesse Lingard di West Ham
- Arsenal vs MU, Mikel Arteta yang Selalu Bisa Mengalahkan Setan Merah
- MU dan Misi Menghindari Hat-trick Kekalahan di Markas Arsenal
- Arsenal vs Manchester United, Setan Merah Membidik Rekor Anyar
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tiga Pencetak Gol Terbanyak Liverpool ke Gawang West Ham di Era Jurgen Klopp
Liga Inggris 30 Januari 2021, 21:39
-
Liverpool, 72 Jam Mencari Bek Tengah Baru
Liga Inggris 30 Januari 2021, 20:44
-
West Ham vs Liverpool, Ancaman Itu Bernama Michail Antonio
Liga Inggris 30 Januari 2021, 16:51
LATEST UPDATE
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
























KOMENTAR