Bola.net - Chelsea akan menghadapi Newcastle malam ini. Frank Lampard meminta anak asuhnya untuk tidak meremehkan lawan.
Chelsea berkunjung ke markas Newcastle United pada laga pekan ke-23 Premier League. Pertandingan tersebut akan digelar di St. James' Park, Minggu (19/1/2020).
The Blues saat ini menghuni peringkat keempat di klasemen sementara Premier League. Pada pertandingan terakhir, Chelsea menang 3-0 atas Burnley.
Sementara itu, kondisi Newcastle saat ini tidak ideal. Steve Bruce tidak bisa menurunkan skuad terbaiknya karena masalah cedera.
Tak Anggap Enteng
Meski diunggulkan, Chelsea tidak akan menganggap enteng Newcastle. Lampard memprediksi pertandingan ini akan berjalan sulit.
"Meskipun kami memiliki performa yang bagus secara umum, setiap pertandingan membawa tantangan baru," kata Lampard di situs resmi Chelsea.
"Pergi ke markas Newcastle saya tahu suasana pendukung mereka, tim yang sangat terorganisir, manajer yang mereka miliki, dan juga ancaman yang mereka miliki. Mereka mendapat hasil yang sangat bagus musim ini. Kami tidak akan menganggap enteng apa pun."
Tetap Fokus
Lebih lanjut, Lampard meminta skuadnya untuk fokus sepenuhnya dalam pertandingan melawan Newcastle. Terlebih mereka akan bermain di depan pendukung tuan rumah.
"Kami harus menghadapi pertandingan ini. Sangat penting bagi kami untuk tetap fokus dalam sepanjang pertandngan. Kami tentu saja tidak bisa meremehkan Newcastle karena musim yang mereka jalani," tandasnya.
Sumber: Chelseafc.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Live Streaming Newcastle vs Chelsea di Mola TV
Liga Inggris 18 Januari 2020, 22:30
-
Chelsea Diklaim Tidak Akan Kesulitan untuk Tumpas Newcastle
Liga Inggris 18 Januari 2020, 18:00
-
Lawan Newcastle, Chelsea Tak Mau Anggap Enteng
Liga Inggris 18 Januari 2020, 17:30
-
Christian Pulisic Diprediksi Kembali Merumput Sekitar Dua Pekan Lagi
Liga Inggris 18 Januari 2020, 17:00
-
Ada Pemain Baru atau Tidak, Chelsea Bakalan Tetap Legowo
Liga Inggris 18 Januari 2020, 13:02
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSIM Yogyakarta 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:06
-
Prediksi BRI Super League: Persebaya vs Malut United 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:00
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 13:46
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 13:41
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 13:33
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 9 Januari 2026, 13:15
-
Federico Valverde Anggap Real Madrid Beruntung Menang atas Atletico
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 12:53
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52


























KOMENTAR