
Bola.net - Manajer Chelsea, Thomas Tuchel memberikan informasi mengenai skuatnya jelang laga melawan Sheffield United. Tuchel mengonfirmasi Tammy Abraham bisa tampil di laga ini.
Chelsea akan memainkan pertandingan perempat final FA Cup nanti malam. The Blues akan menjamu Sheffield United di Stamford Bridge.
Mengingat taruhan di laga ini cukup besar, Chelsea bertekad untuk menurunkan tim terbaik mereka. Agar mereka bisa memastikan satu tempat di semi final FA Cup musim ini.
Tuchel mengonfirmasi bahwa jelang laga ini, Tammy Abraham bisa memperkuat Chelsea lagi. "Tammy sudah berlatih bersama tim kami, dan semoga ia sudah siap bermain di hari Minggu," ujar Tuchel kepada laman resmi Chelsea.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Cedera Tidak Serius
Tuchel mengonfirmasi bahwa cedera yang dialami Abraham tidak terlalu serius. Sehingga ia sudah pulih dan siap bermain di laga ini.
"Kami sempat ketakutan melihat saat ia terjatuh dan kakinya terpelintir. Namun untungnya cedera yang ia alami tidak serius,"
"Ia sangat kesakitan dalam beberapa saat yang lalu, namun kondisinya sudah jauh membaik. Saya harap ia bisa masuk dalam skuat kami di pertandingan hari Minggu nanti,"
Thiago Silva Belum Bisa Main
Pada kesempatan ini, Tuchel juga memberikan informasi terkait kondisi Thiago Silva. Ia menyebut masih terlalu beresiko memainkan sang bek di laga ini.
"Untuk saat ini kami tidak mau ambil resiko dengan Thiago, dan dia belum kembali berlatih di lapangan. Namun dia sudah bekerja keras dan semoga ia sudah bisa kembali setelah jeda internasional,"
"Dia sudah lama absen dan saya tahu tim medis kami bekerja keras untuk menyembuhkan cederanya. Kami akan bersabar dengannya, karena kami ingin ia 100% siap dan 100% bebas dari cedera," ujarnya.
Calon Lawan
Jika lolos, Chelsea ditunggu lawan-lawan yang berat.
Ada Manchester City, Southampton dan pemenang Leicester City vs MU di semi final nanti.
(Chelsea FC)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man of the Match Chelsea vs Sheffield United: Ben Chilwell
Liga Inggris 21 Maret 2021, 23:23
-
Hasil Pertandingan Chelsea vs Sheffield United: Skor 2-0
Liga Inggris 21 Maret 2021, 22:28
-
Roman Abramovich Bicara Soal Tradisi Pemecatan Chelsea
Liga Inggris 21 Maret 2021, 21:00
-
Kai Havertz Bertekad Bawa Chelsea Jadi Juara FA Cup
Liga Inggris 21 Maret 2021, 11:00
-
Chelsea vs Sheffield United, Tuchel Berharap Tuah Olivier Giroud
Liga Inggris 21 Maret 2021, 10:40
LATEST UPDATE
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:05
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 8 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:00
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 01:21
-
Prediksi Napoli vs Verona 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 00:30
-
Tiket Persib vs Persija Sold Out, GBLA Bakal Dipenuhi Bobotoh
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 22:33
-
Skuad Lengkap Real Madrid untuk Piala Super Spanyol 2026: Tanpa Kylian Mbappe
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 22:04
-
CPNS 2026: Syarat Pendaftaran dan Waspada Hoaks yang Mengintai
News 6 Januari 2026, 21:54
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40

























KOMENTAR