
Bola.net - Liam Rosenior memulai masa baktinya di Chelsea dengan ledakan. Debut sang pelatih anyar berakhir manis lewat kemenangan telak di ajang Piala FA.
The Blues sukses melumat Charlton Athletic dengan skor mencolok 5-1 di FA Cup. Padahal, laga di The Valley, Minggu (11/1/2026) dini hari lalu, berlangsung di tengah atmosfer yang sangat mengintimidasi.
Kemenangan ini terasa spesial karena diraih oleh skuad yang banyak dirombak. Rosenior melakukan delapan perubahan pemain, namun intensitas permainan tim tetap terjaga dengan baik.
Bek muda Chelsea, Jorrel Hato, mengungkapkan rahasia di balik performa garang tersebut. Menurutnya, ada satu tuntutan harga mati yang diminta Rosenior kepada pemain sebelum laga dimulai.
Instruksi Keras Rossenior di Ruang Ganti
Hato, yang mencetak gol pembuka lewat tendangan half-volley memukau, menyebut sang manajer menginginkan semangat juang tinggi. Rosenior sadar betul bahwa Charlton akan bermain fisik dan mengandalkan duel udara.
Pemain yang jarang mendapat kesempatan di era Enzo Maresca ini mengakui bahwa timnya sudah siap mental. Mereka tahu laga tandang ke London Selatan tidak akan berjalan mudah.
"Kami tahu ini akan menjadi pertandingan yang sulit," buka Hato memberikan pandangannya.
"Kami memperkirakan Charlton akan bermain fisik, memainkan banyak bola panjang, dan akan ada banyak duel di seluruh lapangan," lanjutnya.
Namun, instruksi Rosenior sangat jelas dan tegas. Jika Chelsea mampu menyamai energi dan agresivitas lawan, kualitas individu mereka yang akan berbicara di akhir laga.
"Manajer menegaskan kepada kami menjelang pertandingan ini bahwa kami perlu menunjukkan banyak perlawanan (fight)," ujar bek asal Belanda tersebut.
"Dia menuntut intensitas itu dari kami dan itu berhasil. Menang 5-1 sangat bagus," tegasnya puas.
Kaget Cetak Gol Spektakuler
Selain kemenangan tim, gol Hato di masa injury time babak pertama menjadi sorotan utama. Tembakan volinya yang indah membungkam publik tuan rumah, meski sang pemain sendiri justru kaget bola itu masuk.
Itu adalah gol pertamanya untuk Chelsea. Reaksi Hato yang tampak tenang ternyata bukan karena arogansi, melainkan rasa tidak percaya.
"Jujur saja, saya sedikit terkejut saat bola masuk, jadi itulah mengapa saya tidak terlalu merayakannya," aku Hato polos.
Pemain eks Ajax Amsterdam ini juga bicara soal peran barunya di lapangan. Ia kini lebih sering membantu serangan, sebuah transisi taktik yang ternyata diteruskan oleh Rosenior.
"Saya menikmati bisa membantu secara ofensif maupun defensif. Ini peran baru bagi saya karena selama di Ajax saya hanya bermain sebagai bek," jelasnya.
"Maresca ingin saya melakukan invert dan ikut menyerang sebelumnya, dan sekarang manajer baru meminta hal yang sama dari saya," tambah Hato.
Pesta Gol Pemain Lapis Kedua
Chelsea tak hanya mengandalkan Hato. Tosin Adarabioyo menggandakan keunggulan lewat sundulan memanfaatkan tendangan bebas Facundo Buonanotte di awal babak kedua.
Tuan rumah sempat membalas cepat melalui Miles Leaburn. Namun, harapan Charlton untuk bangkit langsung dipatahkan oleh gol Marc Guiu yang menyambar bola rebound.
Dua pemain senior yang masuk dari bangku cadangan, Pedro Neto dan Enzo Fernandez, akhirnya menutup pesta. Keduanya mencetak gol di masa injury time untuk memastikan kemenangan telak sekaligus tiket ke babak selanjutnya.
Hato pun merasa optimis dengan masa depannya di bawah pelatih baru. Ia merasa cocok dengan pendekatan yang dibawa Rosenior.
"Ini peran baru, tetapi saya senang melakukannya dan saya sangat menikmati beberapa hari pertama di bawah asuhan pelatih," pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Daftar Lengkap Tim Lolos 32 Besar FA Cup 2025/2026
Liga Inggris 12 Januari 2026, 09:58
-
Liam Rosenior Minta Pemain Chelsea Tampil Lebih Galak
Liga Inggris 12 Januari 2026, 09:00
-
Jadwal Drawing Putaran Keempat Piala FA 2025/2026
Liga Inggris 12 Januari 2026, 05:17
-
Transfer Panas! Chelsea Siap Jual Palmer, Man United Siap Beli Dengan Dana Jumbo!
Liga Inggris 11 Januari 2026, 09:59
-
Charlton vs Chelsea: Rating Pemain The Blues usai Menang Telak di Piala FA
Liga Inggris 11 Januari 2026, 06:36
LATEST UPDATE
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 12 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Lengkap Tim Lolos 32 Besar FA Cup 2025/2026
Liga Inggris 12 Januari 2026, 09:58
-
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 09:17

-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 12 Januari 2026, 09:12
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 12 Januari 2026, 09:12
-
Cerita Setelah Man City Menang 10-1: The Citizens Memang Butuh Antoine Semenyo
Liga Inggris 12 Januari 2026, 09:11
-
Liam Rosenior Minta Pemain Chelsea Tampil Lebih Galak
Liga Inggris 12 Januari 2026, 09:00
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52























KOMENTAR