Bola.net - - Penghuni peringkat empat klasemen Premier League musim lalu Liverpool dikabarkan masih belum menyerah mengejar Alisson Becker dan siap memberikan tawaran konkret pada AS Roma.
Sebelumnya, kiper asal Brasil itu sempat angkat bicara terkait masa depannya. Alisson berkata ia ingin agar masa depannya diputuskan sebelum Piala Dunia 2018 dilangsungkan.
Sebelumnya ia disebut dikejar sejumlah klub besar Eropa. Di antaranya Liverpool, Real Madrid hingga PSG.
Liverpool disebut sebagai klub yang paling getol mengejar servisnya. Namun mereka sempat disebut mengibarkan bendera putih dalam perburuan kiper 25 tahun itu karena harganya terlampau mahal, mencapai 80 juta Pounds.
Namun Terra sekarang melaporkan bahwa The Reds belum menyerah mengejar Alisson. Media asal Brasil itu menyebut The Reds malah sudah bergerak dan memberikan penawaran sebesar 57 juta Pounds pada Roma.
Dirayu Firmino

Kabar ketertarikan Liverpool pada Alisson ini disambut gembira oleh penyerang The Reds, Roberto Firmino. Penyerang berusia 26 tahun ini bahkan membantu klubnya agar bisa merekrut kompatriotnya tersebut.
"Sesekali saya mengajaknya untuk datang ke Liverpool untuk membantu kami dan semacamnya, tapi itu tergantung juga dengan agennya," serunya kepada Daily Mail.
"Tidak ada salahnya jika ia datang ke Liverpool," sambung Firmino.
Idamkan Madrid

Sayangnya ada kabar yang kurang mengenakkan bagi The Reds. Alisson disebut-sebut kurang berminat pindah ke Anfield.
Ia disebut lebih suka memilih pindah ke Santiago Bernabeu. Alisson juga disebut sudah bermimpi main bagi Madrid sejak lama.
Selain itu, ia juga disebut makin berhasrat pindah ke Madrid karena prestasi klub yang luar biasa. Salah satunya adalah menjadi juara Liga Champions sebanyak tiga kali beruntun.
[initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Alisson Bicara Masa Depan dan Nainggolan
Liga Italia 12 Juni 2018, 22:51
-
Liverpool Belum Menyerah Kejar Alisson
Liga Inggris 12 Juni 2018, 17:45
-
Justin Kluivert Sudah Tiba di Roma
Liga Italia 12 Juni 2018, 06:19
-
Liverpool Lempar Bendera Putih Kejar Alisson
Liga Inggris 12 Juni 2018, 01:02
-
Inter dan Roma Sepakati Transfer Nainggolan
Liga Italia 11 Juni 2018, 20:05
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR