Bola.net - - Penyerang Celta Vigo Maxi Gomez dikabarkan menjadi sasaran transfer Liverpool setelah mendapat rekomendasi dari Luis Suarez.
Suarez sudah meninggalkan Liverpool sejak sekitar lima tahun lalu. Namun demikian ia masih menjalin hubungan baik dengan semua orang di klub Merseyside tersebut.
Bahkan pria yang kini membela Barcelona itu pun kini disebut ikut membantu Liverpool mencari penyerang anyar. Kabar ini dilansir oleh The Sun.
Media asal Inggris itu menyebut Suarez sangat merekomendasikan Gomez. Ia meyakini penyerang asal Uruguay itu sangat cocok dengan gaya main Jurgen Klopp.
Karir Gomez
Gomez dibeli oleh Celta pada musim panas 2017 lalu. Ia dicomot dari klub Defensor Sporting.
Saat itu, menurut laman Transfermarkt, ia dibeli dengan harga hanya sekitar 3,6 juta pounds. Dan sejak saat itu, sampai saat ini Gomez telah bermain sebanyak 63 kali bagi Celta di semua ajang kompetisi.
Ia menyumbangkan 27 gol dan 10 assist sejauh ini. Liverpool pun dikabarkan siap untuk membelinya dengan harga sekitar 35 juta pounds pada musim panas nanti.
Pesaing
Saat ini Gome masih terikat kontrak hingga tiga tahun ke depan. Namun sudah ada klub lain yang disebut berusaha merekrutnya pada bursa transfer musim panas kemarin.
Klub itu kabarnya adalah West Ham. Akan tetapi kabarnya Gomez enggan gabung dengan The Hammers dan memilih bertahan bersama Celta.
Berita Video
Berita video tentang Luka Modric yang mengakui merindukan sosok Cristiano Ronaldo di Real Madrid.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Incar Luka Jovic, Barcelona dan Real Madrid Diminta Sabar Menunggu
Liga Spanyol 5 Maret 2019, 18:40 -
Liverpool Incar Penyerang Celta Vigo Berkat Suarez
Liga Inggris 5 Maret 2019, 18:12 -
Lupakan Barca, Pogba Disarankan Bertahan di MU
Liga Inggris 5 Maret 2019, 15:26 -
Liverpool Diyakini Bakal Datangkan Pengganti Coutinho
Liga Inggris 4 Maret 2019, 23:49
LATEST UPDATE
-
Duel Panas Chelsea vs Liverpool di Stamford Bridge, Ujian Berat untuk The Reds
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:19 -
Jadwal Live Streaming MotoGP Indonesia 2025 di Vidio, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Jadwal Lengkap MotoGP Mandalika 2025, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Link Live Streaming MotoGP 2025, Jangan Lupa Dukung Rider Jagoanmu!
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11
-
Manchester United Disebut Butuh Gareth Southgate, Bukan Pelatih Jangka Pendek
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:10 -
Update Klasemen Pembalap Asia Talent Cup 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 15:54
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR