
Bola.net - - Rencana Manchester United untuk merekrut Eder Militao di bulan Januari ini diprediksi akan berjalan alot. Rival mereka di Premier League, Liverpool dikabarkan tengah mengincar bek FC Porto tersebut.
Sudah menjadi rahasia umum jika Manchester United tengah mengincar bek tengah baru. Buruknya performa lini pertahanan setan merah membuat manajemen MU dikabarkan tengah mencari sosok tangguh baru untuk mempertebal dinding pertahanan mereka.
Salah satu nama yang dirumorkan menarik perhatian Setan Merah adalah Eder Militao. Bek berusia 20 tahun ini tampil dengan baik di Liga Portugal kendati baru bermain di sana pada musim panas kemarin.
Dilansir The Sun, Liverpool tidak akan membiarkan Manchester United mendapatkan sang bek. Tim asal Merseyside itu dikabarkan juga akan segera mengajukan tawaran untuk Eder.
Scroll berita ini ke bawah untuk mengetahui situasi transfer Eder.
Cari Tandem
Menurut laporan tersebut, Liverpool ingin mendatangkan Ederson sebagai tandem bagi Virgil van Dijk di jantung pertahanan mereka.
Seperti yang sudah diketahui, Van Dijk berhasil meningkatkan performa lini pertahanan Liverpool dengan signifikan. Namun ia tidak memiliki tandem yang sama kokohnya, di mana Dejan Lovren kerap membuat kesalahan saat bertahan.
Demi menjaga asa juara mereka, Liverpool berencana untuk mencari bek baru, dan mereka menetapkan bahwa Eder akan menjadi buruan utama mereka di bulan Januari ini.
Lakukan Manuver
Menurut laporan tersebut, Liverpool benar-benar meminati Eder. Mereka kabarnya sudah mulai bergerak untuk mengamankan tanda tangan sang bek.
Pihak Liverpool kabarnya sudah membuka pembicaraan dengan perwakilan Eder. Mereka sudah menyatakan bahwa mereka tertarik memboyong sang bek ke Inggris di bulan Januari ini.
Jika pembicaraan dengan agen Eder ini berjalan lancar, Liverpool akan segera mengajukan tawaran perdana mereka untuk bek timnas Brasil ini.
Klausul Rilis
Eder dikabarkan memiliki klausul rilis sebesar 42,5 juta pounds di kontraknya bersama FC Porto.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
City Bakal Dengan Mudah Habisi Burton
Liga Inggris 8 Januari 2019, 22:53
-
Mau Jadi Manajer Permanen MU, Solskjaer Harus Lakukan Ini
Liga Inggris 8 Januari 2019, 21:40
-
Tottenham vs MU, Setan Merah Wajib Fokus 100%
Liga Inggris 8 Januari 2019, 20:20
-
Matteo Darmian Sabar Tunggu Kesempatan di MU
Liga Inggris 8 Januari 2019, 20:00
-
Benfica Masih Bernafsu untuk Boyong Mourinho
Liga Inggris 8 Januari 2019, 19:45
LATEST UPDATE
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52




















KOMENTAR