Bola.net - - Sebuah pengakuan diungkapkan oleh Matteo Darmian. Bek Manchester United itu mengaku siap menunggu kesempatannya di tim utama setan merah, kendati ia tidak mendapatkan jam bermain musim ini.
Dalam dua tahun terakhir, Darmian mengalami situasi yang kurang baik di Manchester United. Ia lebih banyak duduk di bangku cadangan karena ia gagal meyakinkan Jose Mourinho untuk menjadikannya bek kanan utama setan merah.
Berkat kondisi tersebut, Darmian kerap dikabarkan akan angkat kaki dari Old Trafford. Ia banyak diberitakan akan kembali ke Italia di mana sejumlah klub top Serie A tertarik menggunakan jasanya.
Namun sang bek sendiri menegaskan bahwa ia sabar menunggu kesempatannya di tim utama MU. "Kami memiliki 25 atau 26 pemain yang sangat bagus," buka Darmian kepada halaman resmi Manchester United.
Scroll berita ini ke bawah untuk membaca pengakuan Darmian selengkapnya.
Siap Siaga
Darmian sendiri menegaskan bahwa dirinya tidak begitu mempermasalahkan jika dirinya banyak duduk di bangku cadangan selama musim ini.
Darmian menyebut bahwa ia selalu mempersiapkan tubuhnya dengan sebaik-baiknya sehingga ketika dibutuhkan, ia bisa memberikan yang terbaik untuk setan merah.
"Saya pikir tidak masalah siapa yang bermain sejak awal atau bermain sebagai pemain pengganti. Namun yang terpenting adalah semua pemain kami harus siap setiap saat."
Sabar Menanti
Darmian sendiri mengaku masih berkomitmen penuh untuk membela Manchester United.
Ia percaya bahwa kesempatannya untuk bermain akan segera datang, dan ia akan memanfaatkan setiap kesempatan yang ada dengan sebaik-baiknya.
"Kami harus selalu siap setiap saat, terutama di Premier League. Di Inggris, kami memiliki banyak sekali pertandingan untuk dimainkan, sehingga setiap orang harus mempersiapkan diri untuk siap sewaktu-waktu." tandasnya.
Bermain
Darmian baru-baru ini dimainkan sebagai bek tengah oleh Ole Gunnar Solskjaer pada pertandingan babak ketiga FA Cup melawan Reading.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
City Bakal Dengan Mudah Habisi Burton
Liga Inggris 8 Januari 2019, 22:53
-
Mau Jadi Manajer Permanen MU, Solskjaer Harus Lakukan Ini
Liga Inggris 8 Januari 2019, 21:40
-
Tottenham vs MU, Setan Merah Wajib Fokus 100%
Liga Inggris 8 Januari 2019, 20:20
-
Matteo Darmian Sabar Tunggu Kesempatan di MU
Liga Inggris 8 Januari 2019, 20:00
-
Benfica Masih Bernafsu untuk Boyong Mourinho
Liga Inggris 8 Januari 2019, 19:45
LATEST UPDATE
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
-
Hasil Arsenal vs Liverpool: Saling Tekan, Gol Tak Kunjung Datang
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR