
Bola.net - Bek Manchester United, Luke Shaw enggan mencari pembenaran usai timnya kalah dari Arsenal. Ia mengakui secara terbuka bahwa tim asal London Utara itu bermain dengan lebih baik dan mereka memang layak menang.
Kemarin malam Manchester United menyambangi markas Arsenal di pekan ke-21 EPL tersebut. Di laga itu, MU berhasil unggul terlebih dahulu melalui gol Marcus Rashford.
Namun tim tuan rumah membuktikan kualitas mereka. Di akhir laga, pasukan Mikel Arteta itu mampu membalikkan kedudukan menjadi 3-2.
Shaw menyebut bahwa Arsenal memang layak menang di laga ini. "Anda harus memberikan kredit kepada mereka [Arsenal] atas apa yang mereka lakukan musim ini," ujar Shaw kepada Sky Sports.
Baca komentar lengkap sang bek di bawah ini.
Penampilan Ciamik
Shaw secara terbuka mengakui bahwa Arsenal memang lebih unggul dan bermain lebih baik ketimbang timnya di laga tersebut.
Ia menyebut bahwa The Gunners tampil dengan menawan sejak awal laga sehingga mereka memang layak menjadi pemenang di laga ini.
"Saat ini kita memang masih berada di paruh musim, namun saya rasa mereka [Arsenal] sangat layak berada di puncak karena mereka bermain dengan sangat bagus," ujar Shaw.
Tidak Berkecil Hati
Shaw menyebut bahwa MU tidak perlu patah hati karena kalah dari Arsenal. Ia menyebut bahwa musim 2022/23 masih panjang dan timnya masih bisa berjuang.
"Seperti yang sudah saya bilang, kita masih berada di paruh musim. Jalan kami di musim ini masih sangat panjang," ujar Shaw.
"Kami harus fokus di pertandingan berikutnya karena kami akan menghadapi partai semifinal yang penting," ia menandaskan.
Laga Berikutnya
Manchester United sendiri akan mencoba bangkit di pertandingan berikutnya.
Setan Merah akan menantang Nottingham Forest di City Ground pada pertandingan leg pertama Semifinal Carabao Cup 2022/23.
Klasemen Premier League
(Sky Sports)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inikah Suksesor Harry Maguire di Skuat Manchester United?
Liga Inggris 23 Januari 2023, 21:20
-
Manchester United Ramaikan Perburuan Nicolo Zaniolo?
Liga Inggris 23 Januari 2023, 21:00
-
Manchester United Kalah dari Arsenal, Christian Eriksen Kena Semprot Paul Scholes
Liga Inggris 23 Januari 2023, 20:43
-
Harry Kane Berpotensi Gagal, MU Beralih ke Karim Benzema?
Liga Inggris 23 Januari 2023, 20:00
-
Telat Masukkan Alejandro Garnacho kontra Arsenal, Begini Pembelaan Erik Ten Hag
Liga Inggris 23 Januari 2023, 19:40
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR