
Bola.net - Klub Premier League, Manchester United harus merelakan kepergian Paul Pogba di tahun 2022. Sang gelandang dilaporkan sudah membulatkan tekad untuk bergabung dengan Juventus di tahun depan.
Pogba saat ini memasuki tahun terakhirnya di Manchester United. Ia bisa pergi sebagai free agent di tahun 2022 mendatang.
Sejauh ini Manchester United sudah berulang kali mengatakan ingin mempertahankan Pogba. Mereka bahkan sudah menawarkan kontrak yang besar agar sang gelandang mau bertahan.
Pogba diklaim tidak akan bertahan di MU musim depan. "Satu hal yang pasti, dia [Pogba] tidak akan melanjutkan karirnya di United dan ia tidak pernah mempertimbangkan pindah ke PSG," ujar Rudy Galetti kepada CMIT TV.
Baca komentar lengkap sang pakar transfer di bawah ini.
Ingin ke Juventus
Menurut Galetti, Pogba sama sekali tidak tertarik untuk melanjutkan karirnya bersama Setan Merah. Ia fokus untuk kembali ke Juventus pada tahun depan.
"Manchester United menawarkan kontrak yang besar, senilai 30-32 juta Euro per tahun. Jumlah ini masih bisa bertambah dengan variabel lain, namun dia tidak tertarik dengan proyek ini,"
"Ada dua opsi untuknya saat ini. Yang pertama adalah kembali ke Juventus dan rencana B adalah ia ke Real Madrid jika ia gagal mencapai kesepaktan dengan Juventus,"
Siap Berkorban
Menurut Galetti, Pogba sangat ingin kembali membela Juventus. Ia bahkan siap turun gaji demi membela tim asal Turin itu.
"Untuk bisa mendatangkan Pogba, Juventus harus melakukan beberapa hal. Mereka harus menjual Aaron Ramsey dan Adrien Rabiot untuk membuka ruang untuk kedatangan Pogba,"
"Hasil penjualan itu akan digunakan untuk membayar gajinya yang besar. Dari informasi yang saya dapatkan, Pogba juga bersedia menurunkan gajinya di Juventus," ujarnya.
Cedera
Pogba saat ini dipastikan tidak bisa memperkuat Manchester United untuk waktu yang agak lama. Karena ia mengalami cedera di Timnas Prancis.
Sang gelandang dilaporkan paling cepat akan comeback di awal tahun 2022. Namun pihak United saat ini masih menunggu hasil pemeriksaan lanjutan sang gelandang.
Klasemen Premier League
(CMIT TV)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kabar Bagus untuk Juventus, Ada Klub Liga Inggris yang Siap Tampung Ramsey
Liga Inggris 11 November 2021, 21:54
-
Juventus Siap Bersaing Dengan Milan Untuk Boyong Striker River Plate
Liga Italia 11 November 2021, 20:35
-
Lupakan Manchester United, Paul Pogba Fokus Kembali ke Juventus
Liga Inggris 11 November 2021, 16:30
-
Michela Persico: Presenter Cantik Italia, WAGs Seksi Serie A
Bolatainment 11 November 2021, 16:04
-
6 Klub Besar Eropa yang Performanya Bapuk: Termasuk MU, Barcelona dan Juventus?
Liga Inggris 11 November 2021, 13:44
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Sassuolo vs Juventus - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 19:45
-
Daftar Pemain Voli Putra Surabaya Samator di Proliga 2026
Voli 6 Januari 2026, 19:31
-
IBL Indonesia 2026 Dimulai 10 Januari 2026, Total Gelar 137 Pertandingan
Basket 6 Januari 2026, 19:15
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:03
-
Menyala Bersama Kanada, John Herdman Dinilai Cocok Nahkodai Timnas Indonesia
Tim Nasional 6 Januari 2026, 18:07
-
Resmi! Chelsea Perkenalkan Liam Rosenior Sebagai Manajer Baru
Liga Inggris 6 Januari 2026, 17:42
-
Live Streaming Lecce vs Roma - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 17:00
-
AC Milan Cari Bek Baru, Nathan Ake Jadi Peluang atau Sekadar Mimpi?
Liga Italia 6 Januari 2026, 15:28
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR