
Bola.net - Duo raksasa Premier League Liverpool dan Chelsea dikabarkan tertarik untuk memboyong Eddie Nketiah dari Arsenal.
Nketiah merupakan pemain didikan Arsenal. Ia mentas ke tim senior The Gunners pada tahun 2017.
Ia sempat dipinjamkan ke Leeds United pada musim 2019-20. Musim ini ia kembali mendapat kepercayaan untuk sering mengisi lini serang Arsenal.
Sejauh ini ia sudah bermain sebanyak 27 kali di semua ajang kompetisi. Ia mengemas sembilan gol dan satu assist.
Liverpool dan Chelsea Incar Nketiah
Sekarang ini masa depan Eddie Nketiah di Arsenal menjadi tanda tanya besar. Kontraknya di Emirates Stadium berakhir pada musim panas 2022.
Arsenal kabarnya sudah menawarinya kontrak baru. Akan tetapi pemain berusia 22 tahun tersebut kabarnya mulai membuka opsi untuk gabung klub lain musim depan.
Situasi ini kemudian dikabarkan menarik perhatian Liverpool dan Chelsea. Kabar ini disampaikan oleh 90min.
Keduanya disebut berminat untuk mendatangkan Nketiah. Liverpool dan Chelsea disebut terkesan dengan peningkatan performa yang ditunjukkan striker muda tersebut.
Liverpool dan Chelsea disebut sama-sama menilai Nketiah akan jadi amunisi pelapis yang bagus bagi skuatnya musim depan.
Peminat Lainnya
Selain Liverpool dan Chelsea, masih ada beberapa klub lain yang juga disebut mengincar Eddie Nketiah. Klub-klub itu juga berasal dari Premier League.
Klub-klub tersebut adalah West Ham dan Newcastle. Ada juga nama Crystal Palace.
Kans klub-klub ini sendiri mungkin berpeluang lebih besar memenangkan tanda tangan Nketiah. Pasalnya sang striker disebut lebih suka bermain di klub yang memberikannya kesempatan bermain reguler ketimbang di klub besar di mana ia cuma akan jadi cadangan.
Jadwal Pertandingan Liverpool
Jadwal pertandingan Liverpool berikutnya:
Pertandingan: Liverpool vs Wolverhampton
Venue: Anfield
Hari: Minggu, 22 Mei 2022
Jam: 22.00 WIB
Jadwal Pertandingan Chelsea
Jadwal pertandingan Chelsea berikutnya:
Pertandingan: Chelsea vs Leicester City
Venue: Stamford Bridge
Hari: Jumat, 20 Mei 2022
Jam: 02.00 WIB
Klasemen Premier League
(90min)
Gosip Lainnya:
- Chelsea Rupanya Naksir Gelandang Real Madrid, Casemiro
- Bos Lazio Indikasikan MU Ungguli Juventus untuk Transfer Sergej Milinkovic-Savic
- Cari Striker Baru, Manchester United Bidik Bintang Stuttgart Ini
- Juventus Digosipkan Ingin Angkut Paul Pogba, Allegri: Siapa itu Pogba?
- Nggak Balikan ke Barcelona, Messi Gabung Inter Miami Usai Cabut dari PSG
- Manchester City Persilakan Ilkay Gundogan Pergi
- Usir Manchester United, Juventus Segera Perpanjang Kontrak Matthijs De Ligt
- Harga Darwin Nunez Ternyata Tidak Semahal Rumornya, Gas Gak Nih MU?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bek AC Milan ini Bakal Gabung Chelsea?
Liga Inggris 18 Mei 2022, 17:52
-
Prediksi Chelsea vs Leicester City 20 Mei 2022
Liga Inggris 18 Mei 2022, 16:01
LATEST UPDATE
-
Bandung BJB Tandamata Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan, Risco Herlambang Puas
Voli 10 Januari 2026, 11:40
-
Chelsea Digosipkan Bakal Angkut Vinicius Junior, Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 10 Januari 2026, 11:15
-
Kabar Terbaru Calon Caretaker Baru MU: Jadinya Ole apa Carrick nih?
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:30
-
Arsenal Intip Peluang Bajak Arda Guler dari Real Madrid
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:15
-
Murah Meriah! Juventus Hanya Perlu Bayar Segini untuk Jasa Federico Chiesa
Liga Italia 10 Januari 2026, 09:45
-
Adu Hebat 6 Pemain Timnas Indonesia di Persib dan Persija
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 09:42
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 10 Januari 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:21
-
Gak Jadi Dipulangkan! Barcelona Mantap Permanenkan Marcus Rashford
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 09:10
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:01
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:00
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 10 Januari 2026, 08:33
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR