
Bola.net - Manchester United menunjukkan performa yang kurang impresif pada awal musim 2024/2025. Lantas, apakah kedatangan Manuel Ugarte bisa membuat Setan Merah tampil lebih baik pada laga berikutnya?
MU mendatangkan Manuel Ugarte dari PSG pada awal musim 2024/2025 ini. Pemain asal Uruguay tersebut dibeli dengan harga yang tidak murah. MU menebus Manuel Ugarte dengan nilai €50 juta.
Di atas kertas, Manuel Ugarte diharapkan jadi solusi bagi keroposnya lini tengah MU. Dia akan menggantikan peran Casemiro, yang penampilannya cenderung tidak stabil pada musim 2023/2024 lalu.
Dari segi usia, Ugarte bisa jadi penerus Casemiro. Ugarte baru berusia 23 tahun dan bisa menawarkan banyak hal untuk manajer Erik ten Hag. Simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Modal Manuel Ugarte untuk Bersinar di MU

Satu hal yang menonjol dari Ugarte, saat masih berseragam Lyon, adalah kemampuan tekel. Ugarte melepas 3,9 tekel/laga di Ligue 1 2023/2024 lalu. Ugarte jadi pemain paling banyak melepas tekel di Ligue 1.
Dari ulasan WhoScored, statistik di atas bisa artikan jadi dua hal. Pertama, Ugarte unggul dalam hal merebut penguasaan bola. Kedua, Ugarte bisa melindungi pertahanan dan merusak upaya serangan lawan.
Ugarte juga digambarkan sebagai gelandang yang punya penempatan posisi bagus. Ugarte bisa dengan cepat memimpin transisi dari situasi bertahan menjadi menyerang.
Namun, perlu diingat, Casemiro juga datang dengan reputasi brilian. Casemiro adalah pilar penting Real Madrid saat merajai persaingan di Liga Champions. Dia jadi salah satu gelandang bertahan terbaik pada eranya.
Titik Lemah Manuel Ugarte

Manuel Ugarte mencatat akurasi umpan hingga 91,5 persen di Ligue 1 2023/2024 lalu. Dia jadi pemain urutan kesembilan dengan akurasi umpan tertinggi di Ligue 1 musim lalu. Namun, WhoScored memberi catatan kritis atas statistik Ugarte.
WhoScored meyakini bahwa akurasi umpan Ugarte tinggi karena gaya bermain PSG. Tim racikan Luis Enrique itu memang dominan dalam penguasaan bola. Jadi, mudah bagi Ugarte untuk menemukan rekannya dan melepas umpan.
Di sisi lain, WhoScored menilai Ugarte tipe pemain yang sulit saat menghadapi pemain cepat. Asumsi itu muncul dari catatan statistik Ugarte yang 1,8 kali dilewati lawan per laga di Ligue 1 musim lalu.
Sumber: WhoScored
Klasemen Premier League 2024/2025
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mainkan Full Meski Penampilan B Aja, Erik Ten Hag Bantah Anak Emas-kan Marcus Rashford
Liga Inggris 2 September 2024, 21:00
-
Debut Manuel Ugarte di MU Berpotensi Tertunda Lama, Kenapa Tuh?
Liga Inggris 2 September 2024, 20:27
-
Agen Pastikan Christian Eriksen Tidak Jadi ke Ajax Amsterdam
Liga Inggris 2 September 2024, 20:13
-
Bapuk Lawan Liverpool, Manchester United Depak Casemiro ke Arab Saudi?
Liga Inggris 2 September 2024, 19:13
-
Ajax Amsterdam Coba Bajak Jasa Christian Eriksen dari MU
Liga Inggris 2 September 2024, 18:50
LATEST UPDATE
-
AC Milan Cari Bek Baru, Nathan Ake Jadi Peluang atau Sekadar Mimpi?
Liga Italia 6 Januari 2026, 15:28
-
Prediksi West Ham vs Nottingham Forest 7 Januari 2026
Liga Inggris 6 Januari 2026, 15:19
-
Luapan Emosi Gonzalo Garcia Usai Cetak Hattrick di Laga Madrid vs Betis
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 14:57
-
Prediksi Pisa vs Como 6 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:43
-
Sebut Wasit Mafia, Fabio Capello Buru-buru Beri Klarifikasi Penting
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:13
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40























KOMENTAR