Bola.net - - Manajer Manchester City, Pep Guardiola mendesak tim asuhannya untuk meningkatkan performa meski baru saja suskes menghajar Huddersfield Town tiga gol tanpa balas.
Dalam laga ini, City sukses menang tiga gol tanpa balas. Danilo membuka keunggulan tim tamu lewat golnya di babak pertama sebelum Raheem Sterling dan Leroy Sane menyempurnakan kemenangan berkat gol yang mereka cetak di babak kedua.
Kemenangan ini membuat City kembali menjaga jarak empat poin dengan pemuncak klasemen sementara, Liverpool dan tetap menjaga peluang mereka mempertahankan gelar.
Perasaan Guardiola
Meski menang, Guardiola menegaskan bahwa dirinya tidak puas terhadap keseluruhan permainan yang diperlihatkan Sergio Aguero cs karena fokus mereka kini sudah harus terus berusaha mengejar Liverpool.
"Hari ini kami senang tapi setelah itu kami harus menganalisis apa yang telah kami lakukan, dan jika kami ingin menang di masa depan kami harus bermain lebih baik. Dari permainan kami, kami tak layak menang lebih dari tiga gol," ujar Guardiola seperti dikutip Four Fouw Two.
"Kami akan lebih baik di masa depan. Kami harus menuntut lebih dari diri kami di setiap pertandingan dan melakukan yang terbaik, tapi terkadang itu sulit. Mereka bertahan dalam dan melakukan penjagaan man to man," tambahnya.
Tuntutan Guardiola
Guardiola mengakui bahwa normal jika anak asuhnya mengalami penurunan performa dalam beberapa kesempatan. Karena itu ia terus berupaya menyuntikkan semangat kepada skuat The Citizens.
"Di babak kedua kami lebih baik, terutama di 15 menit pertama. Ritme kami tak cukup cepat di babak pertama, tapi kami menerima hasil tersebut. Saya jujur pada mereka dan mengatakan pada mereka apa yang saya rasakan," tutur Guardiola.
"Kami harus mencoba mencari alasan mengapa kami tak bermain cepat atau lebih baik. Setelah semua yang dilakukan para pemain pada 16, 17 bulan terahir, akan terjadi kekurangan intensitas atau tak mau berlari," tukasnya.
Video Menarik
Berita video statistik laga Huddersfield vs Manchester City pada pekan ke-23 Premier League 2018-2019.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liverpool Ungguli Man City di Klasemen Sementara, Bernardo Silva: Kami Harus Terima
Liga Inggris 21 Januari 2019, 12:00
-
Sejak Bergabung dengan Man City, Bernardo Silva Mengaku Semakin Berkembang
Liga Inggris 21 Januari 2019, 11:20
-
Sane Kembali Dibandingkan dengan Giggs, Guardiola Membantah
Liga Inggris 21 Januari 2019, 09:00
-
Termasuk catatan 27 gol Man City, Inilah Catatan Menarik dari Laga vs Huddersfield
Liga Inggris 21 Januari 2019, 05:00
-
Man City Bungkam Huddersfield, Sane Ungkap Peran Penting Guardiola Saat Turun Minum
Liga Inggris 21 Januari 2019, 03:39
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Man City vs Exeter City - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:00
-
Aspar Team Sebut CFMoto Godok Rencana Balapan di MotoGP, Tapi Jalannya Takkan Mulus
Otomotif 10 Januari 2026, 14:47
-
Darrren Fletcher Pastikan MU Bakal All-In ke FA Cup
Liga Inggris 10 Januari 2026, 14:15
-
Login! Arsenal Ramaikan Perburuan Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 10 Januari 2026, 13:30
-
Luis Enrique Enggan Perpanjang Kontrak di PSG, MU Siaga Satu!
Liga Inggris 10 Januari 2026, 12:30
-
Bandung BJB Tandamata Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan, Risco Herlambang Puas
Voli 10 Januari 2026, 11:40
-
Chelsea Digosipkan Bakal Angkut Vinicius Junior, Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 10 Januari 2026, 11:15
-
Kabar Terbaru Calon Caretaker Baru MU: Jadinya Ole apa Carrick nih?
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:30
-
Arsenal Intip Peluang Bajak Arda Guler dari Real Madrid
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:15
-
Murah Meriah! Juventus Hanya Perlu Bayar Segini untuk Jasa Federico Chiesa
Liga Italia 10 Januari 2026, 09:45
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52


























KOMENTAR