
Bola.net - Legenda Manchester United, Jaap Stam memberikan saran kepada Jadon Sancho terkait masa depannya. Ia percaya winger Borussia Dortmund itu harus mempertimbangkan dengan serius untuk pindah ke Manchester United musim depan.
Winger 19 tahun itu sudah menjadi pergunjingan sejak musim lalu. Di usianya yang relatif muda, ia berhasil memberikan dampak yang luar biasa bagi lini serang Dortmund.
Dengan bakat besarnya itu, ada banyak klub yang mengincar jasanya. Ada Manchester United, Real Madrid dan Chelsea yang dirumorkan ingin memboyongnya di musim panas nanti.
Stam menilai dari semua peminat Sancho, MU adalah klub yang paling masuk akal untuk perkembangan sang winger. "Di United, Sancho akan mendapatkan kesempatan untuk bermain," buka Stam kepada 888 Sport.
Baca komentar lengkap pemenang treble 1999 itu di bawha ini.
Jadi Bintang Baru
Stam percaya bahwa Sancho punya potensi besar untuk menjadi pemain terbaik di dunia bersama United.
Ia percaya sang winger bisa berkembang menjadi bintang besar dengan konsisten berkembang dan memberikan kontribusi besar bagi Manchester United.
"Di United, dia bisa memberikan pengaruh yang besar dan membantu tim ini. Dia akan menjadi pemain hebat untuk salah satu klub terbesar di dunia."
Opsi Rasional
Stam menilai bahwa melihat tim-tim yang saat ini ingin mendatangkan Sancho, United adalah klub yang bisa menawarkan banyak hal untuk sang winger.
"Seorang pemain tentu ingin menatap ke depan, dan ia ingin tahu seperti apa timnya bermain. Untuk itu ia akan berbicara dengan manajer tim mengenai prospek klub tersebut."
"Saya yakin hampir semua tim memberikan kisah yang sama kepadanya. Namun jika anda melihat dirinya, ia bisa memberikan pengaruh yang besar di United, sehingga ia harus pindah ke sana." ujarnya.
Transfer Mahal
Manchester United harus siap merogoh kocek cukup dalam untuk merekrut Sancho di musim panas nanti.
Sang winger dibanderol sekitar 100 juta pounds oleh Borussia Dortmund.
(888 Sport)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Live Streaming Club Brugge vs Manchester United di Vidio
Liga Eropa UEFA 20 Februari 2020, 23:32
-
MU Intip Peluang untuk Daratkan Gareth Bale
Liga Inggris 20 Februari 2020, 21:00
-
Abaikan Chelsea, Moussa Dembele Pilih Gabung Manchester United
Liga Inggris 20 Februari 2020, 20:40
-
Manchester United, Destinasi Paling Masuk Akal untuk Karir Jadon Sancho
Liga Inggris 20 Februari 2020, 20:20
-
Eric Bailly Diklaim Bakal Jadi Pemain Penting bagi MU
Liga Inggris 20 Februari 2020, 20:00
LATEST UPDATE
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR