Bola.net - - Manchester United sukses meraih kemenangan penting saat menjamu Leicester City. Bermain di Old Trafford, tim asuhan Jose Mourinho tersebut menang dengan skor 2-0.
Kemenangan tanpa kebobolan ini menjadi yang ketiga bagi Setan Merah di tiga pertandingan awal Premier League. Sebelumnya, mereka menang atas West Ham dan Swansea City dengan skor 4-0.
Mencatat tiga clean sheet dalam tiga laga awal ini bukan yang pertama bagi Manchester United. Sebelumnya, mereka sudah melakukannya enam kali di kompetisi tertinggi Inggris, namun ternyata itu tak menjamin mereka keluar sebagai juara di akhir musim.
Dari enam kali mereka melakukannya, hanya sekali mereka pada akhirnya mampu menjadi juara. Sementara di lima kesempatan lain mereka justru gagal menjadi yang terbaik di akhir musim.
Nah, bisakah tim asuhan Jose Mourinho tersebut mengakhiri 'kutukan' clean sheet mereka itu? Menarik untuk ditunggu.
Selain fakta itu, berikut beberapa fakta lain dari pertandingan antara Manchester United melawan Leicester seperti dilansir BBC Sport:
Manchester United menjaga clean sheet di tiga pertandingan awal liga untuk keenam kalinya dalam sejarah mereka, dan keempat kalinya dalam sejarah Premier League.
Namun, Manchester United gagal keluar sebagai juara di lima kampanye saat mereka mencatat clean sheet di tiga laga awal (1927-28, 1991-92, 1997-98, 2005-06, dan 2015-16).
Manchester United akan menghabiskan 14 hari sebagai pemuncak klasemen 2017-2018, jumlah hari yang sama seperti yang mereka lakukan di dua musim sebelumnya secara total.
Henrikh Mkhitaryan menyamai rekor assist terbanyak di tiga laga awal Premier League (lima, sama seperti Ruel Fox pada musim 1994-1995).
Romelu Lukaku dua kali gagal dalam tiga eksekusi penalti di Premier League.
Tujuh dari 11 gol Marcus Rashrord di Premier League tercipta di Old Trafford (64%).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mourinho: Ibrahimovic Akan Sangat Berguna di Putaran Kedua
Liga Inggris 28 Agustus 2017, 23:28
-
Lindelof Akan Dimainkan Lawan Basel
Liga Champions 28 Agustus 2017, 22:34
-
Mentalitas Juara Ibrahimovic Bisa Bantu Skuat MU
Liga Inggris 28 Agustus 2017, 19:58
-
Mourinho: Skuat Saya Akan Diuji
Liga Inggris 28 Agustus 2017, 17:30
-
Manchester United Menantang 'Kutukan'
Liga Inggris 28 Agustus 2017, 15:21
LATEST UPDATE
-
Kritikan Pedas untuk Benjamin Sesko: Hargamu Mahal, Mainnya yang Bener Dong!
Liga Inggris 18 November 2025, 11:21
-
Kapan Barcelona Kembali ke Camp Nou? Ini Jadwal Resminya Usai Molor
Liga Spanyol 18 November 2025, 11:14
-
Diinginkan MU, Bintang Wolverhampton Ini Siap Pindah ke Old Trafford
Liga Inggris 18 November 2025, 11:03
-
Terungkap! Chelsea Sempat Ingin Barter Alejandro Garnacho dengan Gelandang Ini
Liga Inggris 18 November 2025, 10:48
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR