Bola.net - Paul Pogba diyakini masih bisa diandalkan Manchester United dalam hal menarik sponsor baru di seluruh dunia. Pogba punya pesonanya sendiri, yang bisa dimanfaatkan MU untuk meningkatkan citra klub.
Dewasa ini, rumor kepergian Pogba terus menguat. Pogba sudah mengutarakan langsung hasratnya meninggalkan Old Trafford untuk menghadapi tantangan baru di tempat lain.
Kepergian Pogba jelas bakal menyulitkan MU. Bagaimanapun, Statistik membuktikan Pogba adalah pemain terbaik MU di atas lapangan. Kepergiannya bakal memaksa MU memulai dari awal.
Selain kerugian tim, kepergian Pogba juga bisa merugikan klub. Pogba punya pesona spesial yang menarik di mata fans. Meski tidak sehebat Cristiano Ronaldo, Lionel Messi, atau Neymar, Pogba masih punya daya tarik tersendiri.
"Dia [Pogba] tidak memiliki daya tarik yang sama seperti Neymar, tetapi dia masih punya 36 juta followers, yang masih lebih tinggi dari Manchester United itu sendiri," kata analis Sky Sports, Kieran Maguire.
Sebab itu, Maguire yakin kepergian Pogba bakal mengurangi daya tarik MU di seluruh dunia. Bagaimanapun, terlepas dari segala kontroversinya, Pogba adalah salah satu cara terbaik mendapatkan sponsor baru.
"Paul Pogba juga bisa berbicara dalam beberapa bahasa, dan jika anda melihat akun Instagram dia, gambarnya di Adidas Store di New York melahirkan angka besar."
Baca ulasan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
MU Merugi
Sebelumnya, Maguire bicara soal kasus Neymar, yang memberikan dampak besar pada kekuatan finansial PSG. Kepergian Neymar bakal membuat PSG merugi secara finansial, dan menguntungkan klub mana pun yang menerima Neymar - mungkin Barcelona.
Pogba mungkin tidak membawa dampak sebesar itu, tetapi bukan berarti tidak sama sekali. Pogba sangat membantu menjaga citra MU di media sosial, dan kepergiannya bakal memengaruhi kondisi finansial MU.
"Hal itu [daya tarik pemain] sangat membantu ketika klub berusaha mengembangkan potensi global mereka, dan sangatlah penting bagi klub-klub besar saat ini sebab mereka terus mencoba mendapatkan ketertarikan baru, fans baru, dan sponsor baru di seluruh dunia," tutup Maguire.
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Absen Latihan, Romelu Lukaku Fix Tinggalkan Manchester United?
Liga Inggris 11 Juli 2019, 23:30
-
Mino Raiola Tawarkan Matthijs De Ligt ke Manchester United
Liga Inggris 11 Juli 2019, 22:00
-
Manchester City Coba Bajak Bruno Fernandes dari Manchester United
Liga Inggris 11 Juli 2019, 21:00
-
Filosofi Solskjaer Sudah Mulai Diresapi Pemain Manchester United
Liga Inggris 11 Juli 2019, 20:40
-
Manchester United Ajukan Tawaran Perdana untuk Sergej Milinkovic-Savic
Liga Inggris 11 Juli 2019, 19:40
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sassuolo vs Juventus: Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:16
-
Hasil Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Tak Berkutik, Bianconeri Menang Besar
Liga Italia 7 Januari 2026, 04:49
-
Hasil Lecce vs Roma: I Giallorossi Sukses Curi 3 Poin di Via del Mare
Liga Italia 7 Januari 2026, 03:57
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:05
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 8 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40





















KOMENTAR