
Bola.net - Ada kabar buruk bagi Barcelona dan Juventus. Bek incaran mereka, Diogo Dalot menegaskan bahwa ia masih ingin melanjutkan karirnya di Manchester United.
Musim ini merupakan musim kebangkitan bagi Diogo Dalot. Sang bek bekerja keras sehingga usahanya itu dilirik oleh Erik Ten Hag dan sang manajer menjadikannya bek kanan utama MU.
Performa apik Dalot ini mulai dilirik tim-tim top Eropa. Sebut saja Barcelona dan Juventus dilaporkan ingin membajak sang bek.
Ini disebabkan kontrak Dalot habis di musim panas tahun 2023 ini. Jadi mereka bisa mengamankan jasa sang bek secara gratisan.
Simak komentar lengkap Dalot mengenai situasi kontraknya di bawah ini.
Sedang Didiskusikan
Kepada Manchester Evening News, Diogo Dalot menyadari betul bahwa kontraknya di MU sudah mulai menipis.
Namun Barcelona dan Juventus bakal gigit jari karena sang bek menegaskan bahwa ia masih bahagia bermain di Manchester United.
"Kontrak saya? Well bukan rahasia lagi jika saya masih bahagia untuk berkarir di klub ini," ujar sang bek.
Sedang Negosiasi
Dalot juga mengonfirmasi bahwa Manchester United tidak diam saja melihat kontraknya yang menipis.
Sang bek mengonfirmasi bahwa saat ini agennya sedang membahas kontrak barunya bersama manajemen Setan Merah.
"Ya saya bisa bilang bahwa saat ini kami sedang mendiskusikan kontrak baru ini. Kami ingin melihat bagaimana kami bisa sama-sama menguntungkan dengan kontrak ini," ia menandaskan.
Laga Berikutnya
Dalot sendiri berpotensi kembali jadi starter pada dini hari nanti.
Setan Merah dijadwalkan akan berhadapan dengan Charlton Athletic di lanjutan Carabao Cup 2022/23.
Klasemen Premier League
(Manchester Evening News)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Masih Penasaran, MU Bakal Coba Rekrut Benjamin Sesko di Musim Panas 2023
Liga Inggris 10 Januari 2023, 23:06
-
Manchester United Rekrut Wout Weghorst? Gimmick Doang Tuh!
Liga Inggris 10 Januari 2023, 22:29
-
Terungkap, Ini Alasan Manchester United Tidak Angkut Memphis Depay di Januari 2023
Liga Inggris 10 Januari 2023, 22:05
-
Dua Syarat Besiktas agar Wout Weghorst Bisa Pindah ke MU
Liga Inggris 10 Januari 2023, 21:52
-
Deretan Pemain Lapis Dua MU yang Layak Dicoba Erik Ten Hag Kontra Charlton Athletic
Liga Inggris 10 Januari 2023, 21:01
LATEST UPDATE
-
Sebut Wasit Mafia, Fabio Capello Buru-buru Beri Klarifikasi Penting
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:13
-
Persik vs Persib Bandung: Dewangga Kecewa Maung Bandung Tertahan di Kediri
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 13:42
-
Soal Manajer Baru, Gary Neville Minta MU Tidak Coba-coba Lagi
Liga Inggris 6 Januari 2026, 13:27
-
Segera Tayang, Jadwal Live Streaming Proliga 2026 Eksklusif di Vidio
Voli 6 Januari 2026, 12:38
-
Di Balik Tudingan Amorim Sengaja Cari Gara-gara Agar Dipecat Manajemen MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 12:25
-
Fabio Capello: Jangan Coret Juventus dan AS Roma dari Perebutan Scudetto!
Liga Italia 6 Januari 2026, 11:53
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR