
Bola.net - Gelandang Manchester United, Paul Pogba cukup optimistis bahwa timnya mampu finish di empat besar musim ini. Pogba menilai timnya hanya perlu fokus pada diri mereka sendiri agar bisa kembali ke Liga Champions musim depan.
Bermain di Liga Champions merupakan target Manchester United musim ini. Maklum, tahun ini mereka bermain di Liga Europa akibat finish di peringkat enam musim lalu.
United saat ini menempati peringkat lima klasemen sementara EPL. Mereka hanya berjarak satu poin saja dari Leicester City yang menempati peringkat empat klasemen sementara EPL.
Pogba percaya bahwa MU bisa melampaui Leicester di akhir musim nanti. "Untuk saat ini kami harus fokus kepada diri kami sendiri," ujar Pogba yang dikutip United Review.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Abaikan Rival
Pogba menilai MU tidak perlu mencemaskan hasil pertandingan rival-rival mereka yang sama-sama berjuang untuk finish di empat besar.
Pogba yakin jika MU bisa fokus memenangkan semua sisa pertandingan di musim ini, maka Setan Merah bakal menggenggam satu tiket ke Liga Champions.
"Jika kami memenangkan semua pertandingan sisa musim ini, maka kami tidak perlu mencemaskan apapun. Kami harus menang dan tidak perlu memikirkan hasil tim lain. Kami harus fokus pada diri kami sendiri."
Berikan yang Terbaik
Pogba juga menyebut bahwa empat pertandingan sisa MU di Musim ini sangat krusial. Untuk itu timnya harus memberikan kemampuan terbaik mereka di setiap laga agar mereka bisa bermain di UCL musim depan.
"Setiap pertandingan yang tersisa adalah partai final bagi kami. Kami harus mendapatkan hasil yang kami butuhkan dan itu harus menjadi fokus kami."
"Kami tidak boleh merasa puas. Kami harus terus berjuang dan mendorong diri kami untuk menjadi lebih baik dari waktu ke waktu." ujarnya.
Bisa Naik
Dini hari nanti, Manchester United akan menghadapi Southampton di pertandingan pekan ke-35 EPL musim ini.
Jika United menang di laga ini, maka mereka bisa langsung naik ke peringkat tiga klasemen sementara EPL setelah Chelsea dan Leicester City sama-sama kalh di pertandingan pekan ke-35 ini.
(United Review)
Baca Juga:
- Tim dengan Penalti Terbanyak di 5 Liga Besar Eropa Musim Ini, MU di Posisi Ke-3
- Bruno Fernandes Puji Kualitas 5 Pemain Cadangan MU, Termasuk Jesse Lingrad
- 5 Rekrutan Terbaik MU dari Liga Primeira Portugal, Bruno Fernandes di Peringkat Berapa?
- Manchester United Siap Beli Milan Skriniar dengan Harga Rp1 Triliun?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Solskjaer: Southampton Dulu, Baru Chelsea!
Liga Inggris 13 Juli 2020, 20:00
-
Kepa Tidak Kunjung Membaik, Chelsea Bakal Bajak Kiper MU Ini
Liga Inggris 13 Juli 2020, 16:40
-
Data dan Fakta Premier League: Chelsea vs Norwich City
Liga Inggris 13 Juli 2020, 16:02
-
Prediksi Chelsea vs Norwich City 15 Juli 2020
Liga Inggris 13 Juli 2020, 16:01
-
Mau Finish Empat Besar, MU Diminta Abaikan Rival
Liga Inggris 13 Juli 2020, 15:40
LATEST UPDATE
-
Rodrygo Bangkit di Real Madrid: Dari Terpinggirkan Jadi Andalan Xabi Alonso
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 17:59
-
Arsenal vs Liverpool: Ibarat Misi Mustahil untuk The Reds
Liga Inggris 8 Januari 2026, 17:28
-
Satu Sentuhan Darren Fletcher, Kesalahan Fatal Amorim di MU Langsung Terbongkar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 17:16
-
Prediksi Susunan Pemain Milan vs Genoa: Allegri Turunkan Kekuatan Terbaik?
Liga Italia 8 Januari 2026, 17:12
-
Raphinha Lempar Peringatan ke Real Madrid dan Atletico: Barcelona Siap!
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 16:59
-
Arsenal vs Liverpool: Saka Kembali Starter, Ini Prediksi Line-up The Gunners
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:57
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 16:40
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:37
-
Pemain yang Bikin Chelsea Kelabakan, Harry Wilson Punya Sentuhan Magis!
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:27
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR