Bola.net - Sebuah kabar terungkap mengenai situasi transfer Wilfried Zaha ke Arsenal. Winger Crystal Palace itu diberitakan bisa didapatkan dengan harga yang lebih murah untuk sang pemain.
WInger 26 tahun itu menjadi salah satu properti panas di bursa transfer kali ini. Penampilannya yang memikat membuat banyak klub bersedia mendapatkan jasanya.
Salah satu nama yang diberitakan tertarik untuk mendatangkan sang winger adalah Arsenal. Tim asal London Utara itu diberitakan sudah menawar sang pemain dengan mahar 40 juta pounds namun sayang tawaran itu ditolak oleh manajemen The Eagles.
Beredar rumor bahwa Palace mematok bayaran yang besar untuk sang winger. Mereka disebut menginginkan uang sekitar 80 juta pounds untuk Zaha.
Namun ternyata, Arsenal bisa mendatangkan sang pemain dengan harga yang lebih murah di musim panas ini. "Saya mendapatkan informasi bahwa Arsenal memang memiliki dana terbatas di bursa transfer kali ini," ujar Kaveh Solhekol kepada Sky Sports.
"The Gunners sebenarnya bisa mendapatkan Zaha di angka 70 juta pounds, namun sekali lagi dana transfer mereka lebih kecil daripada harga transfer yang ditetapkan untuk sang pemain."
"Saya juga mendapatkan informasi bahwa transfer ini bisa diselesaikan di angka yang lebih kecil, di mana jika Arsenal menaikkan tawaran mereka ke 70 juta pounds maka sang pemain bisa pindah."
Baca lanjutan komentar sang pakar transfer di bawah ini.
Harus Naikkan Tawaran
Solhekol juga mengklaim bahwa transfer Zaha ini masih realistis terjadi di musim panas ini. Namun sekali lagi, Arsenal harus bersedia menaikkan tawaran mereka untuk sang winger.
"Kita menyadari bahwa Arsenal hanya memiliki 45 juta pounds untuk belanja di musim panas ini, namun mereka adalah salah satu klub terbesar di dunia."
"Saat ini kita tidak membicarakan transfer Neymar yang bernilai 300 juta pounds, namun hanya transfer sebesar 70 juta pounds saya. Saya yakin Arsenal bisa menuntaskan transfer tersebut." tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ditinggal Petr Cech, Arsenal Disarankan Rekrut Joe Hart
Liga Inggris 4 Juli 2019, 20:40
-
Wilshere: Ryan Fraser Sempurna untuk Arsenal
Liga Inggris 4 Juli 2019, 20:00
-
Arsenal Ajukan Tawaran Baru untuk Kieran Tierney
Liga Inggris 4 Juli 2019, 19:00
-
Barcelona Tawarkan Malcom ke Arsenal
Liga Spanyol 4 Juli 2019, 17:20
-
Mau Wilfried Zaha, Arsenal Minimal Siapkan 70 Juta Pounds
Liga Inggris 4 Juli 2019, 15:50
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
-
Gerard Pique Yakin Timnas Indonesia Suatu Hari Nanti Bakal Lolos ke Piala Dunia
Tim Nasional 17 November 2025, 16:16
-
3 Makanan Indonesia Terfavorit Jay Idzes: Kelezatannya Bikin Kuliner Italia Pun Kalah
Bolatainment 17 November 2025, 16:10
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR