Bola.net - Mantan pemain Arsenal, Jack Wilshere angkat bicara seputar rumor kepindahan Ryan Fraser ke London Utara. Wilshere menyebut pemain Bournemouth itu bakal menjadi rekrutan yang bagus untuk Arsenal.
Sudah menjadi rahasia umum jika Arsenal tengah berburu winger baru. Salah satu nama yang diberitakan akan merapat ke Emirates Stadium adalah Ryan Fraser, yang musim lalu membuat 14 assist bagi Bournemouth di EPL.
Namun belakangan ini, rumor Fraser ke Arsenal mulai meredup. Tim asal London Utara itu diberitakan lebih tertarik memboyong Wilfried Zaha dari Crystal Palace, kendati mereka kesulitan menebus harga transfernya.
Di mata Wilshere, Fraser bakal menjadi opsi yang lebih masuk akal bagi Arsenal ketimbang Zaha. "Saya rasa Ryan Fraser akan menjadi pembelian yang sangat bagus untuk mereka [Arsenal]," ujar Wilshere kepada Football London.
"Saya mengenal dia [Fraser] dengan baik. Saya bisa bilang dia merupakan salah satu pemain paling pekerja keras yang pernah saya temui di sepanjang karir saya."
"Dia memiliki sikap yang sangat bagus. Di sesi latihan, ia selalu berlari setiap saat. Ia juga menjadi orang pertama yang datang ke lapangan latihan kami dan ia juga menjadi orang terakhir yang meninggalkan lapangan latihan."
"Atribut fisiknya benar-benar terlah berkembang dan itu membantunya mengembangkan permainannya. Ia sudah menjadi pemain yang hebat."
Baca lanjutan komentar Wilshere di bawah ini.
Sempurnakan Lini Serang
Wilshere percaya bahwa Fraser akan sangat cocok untuk Arsenal, karena dengan kemampuannya ia bakal sanggup meningkatkan produktivitas gol Arsenal.
"Ryan adalah kandidat ideal untuk menyupplai bola untuk Aubameyang dan Lacazette di depan. Saya membayangkan dia dan Ozil berada di sayap, anda bisa bayangkan berapa banyak peluang yang akan tercipta untuk para striker."
"Saya selalu merasa Ozil adalah salah satu pemain terbaik yang pernah bermain dengan saya. Bayangkan jika Arsenal memiliki Fraser, maka ia akan meningkatkan kualitas Ozil. Bersama mereka, Arsenal akan menjadi tim yang bagus dan saya yakin para fans akan mencintai mereka." tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ditinggal Petr Cech, Arsenal Disarankan Rekrut Joe Hart
Liga Inggris 4 Juli 2019, 20:40
-
Wilshere: Ryan Fraser Sempurna untuk Arsenal
Liga Inggris 4 Juli 2019, 20:00
-
Arsenal Ajukan Tawaran Baru untuk Kieran Tierney
Liga Inggris 4 Juli 2019, 19:00
-
Barcelona Tawarkan Malcom ke Arsenal
Liga Spanyol 4 Juli 2019, 17:20
-
Mau Wilfried Zaha, Arsenal Minimal Siapkan 70 Juta Pounds
Liga Inggris 4 Juli 2019, 15:50
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR