
Bola.net - Rumor ketertarikan Manchester United terhadap Max Kilman nampaknya bukan sekedar isapan jempol belaka. Setan Merah dilaporkan bakal serius mengejar sang bek di musim panas nanti.
Manchester United memang punya agenda belanja bek tengah di musim panas nanti. Kepergian Raphael Varane, Victor Lindelof dan Jonny Evans di musim panas nanti membuat mereka harus mendatangkan bek tengah baru.
United sendiri sudah mulai memetakan sejumlah bek potensial. Salah satu nama yang dilaporkan jadi incaran MU adalah bek Wolverhampton, Max Kilman.
The Times melaporkan bahwa MU benar-benar serius menginginkan jasa Kilman. Mereka akan mengejar sang bek di musim panas nanti.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Hasil Pemantauan

Menurut laporan tersebut, Manchester United tertarik merekrut Kilman atas hasil pemantauan mereka.
Setan Merah mengirim pemandu bakat mereka sepanjang musim 2023/2024. Mereka mengamati dengan seksama aksi sang bek bersama Wolverhampton.
Mereka puas dengan penampilan sang bek yang konsisten. Selain itu ia juga punya jiwa kepemimpinan yang bagus sehingga ia dinilai bakal jadi opsi yang bagus untuk Setan Merah.
Mulai Dekati

Laporan yang sama mengklaim bahwa MU sudah mulai bermanuver untuk merekrut Kilman.
Mereka dikabarkan sudah mengontak perwakilan sang bek. Mereka mengutarakan ketertarikan untuk merekrutnya di musim panas nanti.
Saat ini pihak Kilman masih mempelajari tawaran MU itu sebelum memutuskan apakah ia akan menerima tawaran itu atau tidak.
Bakal Dijual

Laporan yang sama mengklaim bahwa Wolverhampton tidak akan menghalangi MU untuk merekrut Kilman di musim panas nanti.
Wolves dikabarkan butuh suntikan dana segar agar terlepas dari sanksi PSR sehingga mereka akan menunggu MU mengajukan tawaran untuk sang bek.
Klasemen Premier League
(The Times)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Max Kilman Jadi Target Transfer Serius Manchester United
Liga Inggris 29 April 2024, 22:33
-
Performa di MU Belum Maksimal, Antony: Bukan Karena Label Harga!
Tim Nasional 29 April 2024, 22:12
-
Manchester United Kembali Incar Bek Crystal Palace Ini
Liga Inggris 29 April 2024, 18:40
-
Ajax Amsterdam Nantikan Kepulangan Erik Ten Hag
Liga Inggris 29 April 2024, 18:20
-
Rafael Leao Digosipkan akan Dijual ke MU, AC Milan: Kata Siapa Tuh?
Liga Italia 29 April 2024, 17:53
LATEST UPDATE
-
12 Nama Dipastikan Absen di Laga Panas Leeds United vs Manchester United
Liga Inggris 4 Januari 2026, 12:20
-
Link Nonton Streaming Bali United vs Arema FC - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:10
-
Link Nonton Streaming Malut United vs PSBS Biak - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:00
-
Live Streaming Lazio vs Napoli - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 4 Januari 2026, 11:30
-
Dominic Calvert-Lewin dan Joshua Zirkzee, Siapa Paling Tajam di Leeds vs MU?
Liga Inggris 4 Januari 2026, 11:01
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43




















KOMENTAR