Bola.net - - Kiper Manchester United Sergio Romero menyebut kepercayaan diri rekan-rekannya melonjak tajam usai Setan Merah meraih hasil-hasil positif, khususnya di pertandingan lawan Cardiff City.
Sejak ditinggalkan oleh Jose Mourinho dan dilatih oleh Ole Gunnar Solskjer, permainan MU berubah. Setan Merah menjadi lebih ofensif, agresif, haus gol dan cukup atraktif.
Di lima pertandingan perdananya bersama Solskjaer, United langsung meraih lima kemenangan beruntun di semua ajang kompetisi. Mereka total mencetak 16 gol dan cuma kebobolan tiga kali saja.
Makin Pede
Raihan positif ini disambut bahagia oleh Romero. Ia senang karena permainan United kini jauh lebih membaik dari sebelumnya.
Catatan positif itu disebutnya membantu meningkatkan kepercayaan diri skuat United. Khususnya kemenangan besar saat melawan Cardiff dengan skor 5-1 di laga perdana Solskjaer.
"Kami menjalani serangkaian pertandingan dengan hasil yang bagus," kata Romero di situs resmi United.
“Bukan hanya hasilnya, tapi juga cara kami memenangkan pertandingan. Mencetak lima gol dalam satu pertandingan merupakan dorongan besar untuk percaya diri dan benar-benar sesuatu," serunya.
“Apa yang kami perlihatkan sekarang, setelah Natal yang luar biasa, hanya tepat untuk klub setinggi ini, [itu] membuktikan apa yang bisa kami lakukan. Rangkaian hasil bagus yang kami lalui selama Natal dan tahun baru adalah bukti akan hal itu," tandasnya.
Suka Main Menyerang
Hasil-hasil positif itu sendiri tak lepas dari permainan ofensif yang diusung oleh Solskjaer. Manajer asal Norwegia itu mengakui bahwa ia memang sosok manajer yang suka memainkan sepakbola menyerang.
"Kecepatan dan kekuatan. Manchester United, itulah kami! Ketika Anda memiliki pemain dengan kecepatan seperti Pogba, Martial, Sanchez, Lukaku, Rashford, seperti itulah kami bermain dengan Andy, Dwight Yorke, Giggs, Beckham, kami secepatnya menyerang ketika kami bisa," ujar Solskjaer seperti dikutip Goal International.
"Itu juga merupakan filosofi saya. Jika kalian melihat tim Molde asuhan saya, selama bertahun-tahun mereka memainkan gaya yang saya suka: menyerang dengan secepat mungkin."
"Jika menghasilkan gol makan bagus, jika tidak maka Anda harus sabar membangun serangan," jelasnya.
Berita Video
Berita video Pelatih Indra Sjafri masih mengamati 4 pemain lagi untuk Timnas Indonesia U-22
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
MU Sudah Siapkan Tiga Alternatif Jika Gagal Boyong Koulibaly
Liga Inggris 9 Januari 2019, 23:32
-
Diincar MU, Alderweireld Tegaskan Bahagia di Spurs
Liga Inggris 9 Januari 2019, 22:54
-
Matthijs De Ligt Pastikan Tidak Akan Tinggalkan Ajax di Januari
Liga Inggris 9 Januari 2019, 21:00
-
Hadirnya Solskjaer Membawa Kebahagiaan di Skuat MU
Liga Inggris 9 Januari 2019, 20:51
-
Jerome Boateng Pastikan Tidak ke MU di Bulan Januari
Liga Inggris 9 Januari 2019, 20:20
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR