
Bola.net - Rumor baru beredar seputar perburuan striker Manchester United di musim panas nanti. Setan Merah dilaporkan akan menghidupkan kembali minat mereka untuk merekrut Harry Kane.
Manchester United dipastikan akan belanja striker baru di musim panas nanti. Mereka tidak akan memperpanjang kontrak Anthony Martial sehingga mereka butuh striker baru untuk menemani Rasmus Hojlund.
Setan Merah sendiri dikabarkan ingin mendatangkan striker berpengalaman ke Old Trafford. Karena mereka butuh mentor bagi Rasmus Hojlund, karena Hojlund mereka proyeksikan jadi ujung tombak mereka untuk bertahun-tahun ke depan.
Dilansir Transfer.com, MU kini punya target besar untuk didatangkan di musim panas nanti. Mereka berencana untuk merekrut Harry Kane di musim panas nanti.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Incaran Lama
Ketertarikan Manchester United terhadap Harry Kane bukan barang baru. Sang striker sudah bertahun-tahun lamanya dikaitkan dengan bomber Timnas Inggris tersebut.
Sang striker dinilai sosok yang ideal untuk memperkuat Setan Merah. Karena ia punya ketajaman yang di atas rata-rata dan sudah terbukti di Premier League.
Usianya juga tidak terlalu tua sehingga ia bisa bermain selama beberapa tahun ke depan di skuat Setan Merah.
Ada Peluang
Menurut laporan tersebut, ada peluang yang cukup besar bagi Manchester United untuk memulangkan Kane ke Inggris.
Sang striker dikabarkan tidak terlalu betah dengan kehidupannya di Jerman. Ia dilaporkan ingin kembali ke Inggris di musim panas nanti.
Belum lagi ia masih punya ambisi untuk memecahkan rekor pencetak gol terbanyak sepanjang masa milik Alan Shearer. Jadi ia akan mempertimbangkan serius tawaran dari Manchester United.
Harga Mahal
Manchester United dipastikan harus keluar uang banyak untuk memboyong Kane di musim panas nanti.
Sang striker diperkirakan bakal dibanderol di kisaran 120 juta Euro.
Klasemen Premier League
(Transfer.com)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Altay Bayindir Fix Tinggalkan Manchester United di Musim Panas 2024?
Liga Inggris 21 Februari 2024, 23:53 -
100 Juta Pounds Tidak Cukup untuk Angkut Marcus Rashford, Yakin Mau Lanjut, PSG?
Liga Inggris 21 Februari 2024, 20:00 -
Manchester United Lagi Cari Bek Baru, Ini Rekomendasi Dan Ashworth
Liga Inggris 21 Februari 2024, 19:40
LATEST UPDATE
-
MU vs Sunderland: Ruben Amorim Berharap Tuah 2 Pemain Setan Merah Ini
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 18:32 -
Diikuti 8 Tim, Saksikan Keseruan Final Four Livoli Divisi Utama 2025 Eksklusif di MOJI
Voli 4 Oktober 2025, 17:07 -
Liverpool Harus Perbaiki Performa Tandang untuk Bisa Bersaing di Semua Kompetisi
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:52 -
Real Madrid Temukan Duet Emas Baru: Mbappe dan Guler
Liga Spanyol 4 Oktober 2025, 16:43 -
Duel Panas Chelsea vs Liverpool di Stamford Bridge, Ujian Berat untuk The Reds
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:19 -
Jadwal Live Streaming MotoGP Indonesia 2025 di Vidio, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Jadwal Lengkap MotoGP Mandalika 2025, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Link Live Streaming MotoGP 2025, Jangan Lupa Dukung Rider Jagoanmu!
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR