
Bola.net - Legenda sepak bola Inggris, Michael Owen memberikan pernyataan menarik. Ia menyebut Rasmus Hojlund bakal melewati catatan gol Darwin Nunez di akhir musim nanti.
Hojlund memang lagi menarik perhatian para pecinta sepak bola Inggris. Pasalnya ia lagi on fire di mana ia mengemas tujuh gol dari enam pertandingan terakhirnya di Premier League.
Di sisi lain, penyerang Liverpool, Darwin Nunez juga belakangan ini mulai menemukan tren positif. Ia berhasil mencetak satu gol saat Liverpool menang besar atas Brentford di akhir pekan nanti.
Meski sama-sama on fire, Owen menilai Hojlund bakal mencetak lebih banyak gol ketimbang Nunez. Mengapa demikian?
Simak analisis Owen selengkapnya di bawah ini.
Penyelesaian Akhir Efisien

Owen menyebut bahwa ada satu hal yang ia pelajari dari Hojlund. Ia menyebut sang striker punya penyelesaian akhir yang efisien yang membuat kansnya mencetak gol lebih besar dan itu terlihat pada gol pertamnya ke gawang Luton Town.
"Dalam posisi itu, dia [Hojlund] sebenarnya lebih mudah untuk melakukan tendangan chip ke gawang seperti yang dilakukan Nunez ke gawang Brentford," ungkap Owen kepada Premier League Production.
"Pada saat itu, ia masih punya jarak sekitar empat atau lima yard untuk mengangkat bola dan itu sebenarnya lebih mudah dilakukan. Namun dia memilih untuk membuat penyelesaian akhir yang lebih efisien, di mana ia melewati kiper terlebih dahulu sebelum melepaskan bola ke gawang."
Bakal Lebih Banyak Gol

Menurut Owen, cara mencetak gol Hojlund itu lebih efisien ketimbang penyelesaian akhir Nunez. Jadi ia yakin Hojlund bakal mencetak lebih banyak gol di akhir msim nanti.
"Penyelesaian akhir seperti yang dilakukan Hojlund itu memiliki persentase sukses yang jauh lebih besar untuk mencetak gol," sambung Owen.
"Jika kita bandingkan dengan gol Nunez [vs Brentford], penyelesaian akhirnya [Nunez] keliru dalam banyak aspek. Ia tidak akan bisa mencetak banyak gol dengan penyelesaian akhir seperti itu," pungkas mantan striker Liverpool itu.
Tambah Pundi-pundi

Hojlund sendiri berharap bisa menambah pundi-pundi golnya di akhir pekan nanti.
Ia ingin membobol gawang Fulham saat kedua tim berhadpaan di Old Trafford pada hari Sabtu (24/2/2024) malam nanti.
Klasemen Premier League
(Premier League Production)
Baca Juga:
- Manchester United Digosipkan Sudah Mantap Jual Mason Greenwood, Fabrizio Romano: Gak Bener Itu!
- 100 Juta Pounds Tidak Cukup untuk Angkut Marcus Rashford, Yakin Mau Lanjut, PSG?
- Manchester United Lagi Cari Bek Baru, Ini Rekomendasi Dan Ashworth
- Menunggu Duet Harry Kane - Rasmus Hojlund di Manchester United Musim Depan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Altay Bayindir Fix Tinggalkan Manchester United di Musim Panas 2024?
Liga Inggris 21 Februari 2024, 23:53
-
100 Juta Pounds Tidak Cukup untuk Angkut Marcus Rashford, Yakin Mau Lanjut, PSG?
Liga Inggris 21 Februari 2024, 20:00
-
Manchester United Lagi Cari Bek Baru, Ini Rekomendasi Dan Ashworth
Liga Inggris 21 Februari 2024, 19:40
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR