
Bola.net - Bos Tottenham, Ange Postecoglou akhirnya buka suara soal isu negatif soal timnya baru-baru ini. Ange menegaskan bahwa tidak mungkin Tottenham sengaja mengalah hanya untuk mencegah Arsenal juara.
Tengah pekan ini, Premier League 2023/2024 bakal kembali menyuguhkan drama seru. Tottenham berhadapan dengan Manchester City di kandang, Rabu (15/5/2024) besok.
Laga ini krusial karena Tottenham bisa menentukan juara liga musim ini. Jika mereka kalah, kemungkinan Man City bakal jadi juara. Namun, jika mereka menang maka Arsenal yang bakal diuntungkan.
Saat ini Arsenal dan Man City memang tengah bersaing ketat di puncak klasemen Liga Inggris sementara. The Gunners di puncak dengan 86 poin, Citizens mengekor dengan 85 poin dan masih menyimpan satu laga.
Rivalitas dengan Arsenal, Tottenham sengaja kalah?
Memang kasusnya cukup menarik. Kebetulan, dua laga terakhir Man City adalah duel tunda kontra Tottenham, Rabu 15 Mei 2024 nanti. Lalu laga kontra West Ham di pekan terakhir, Minggu 19 Mei 2024.
Alhasil, mau tak mau fans Arsenal berharap kepada Tottenham untuk menjegal Man City. Di atas kertas, masih lebih mungkin berhadap kepada Tottenham daripada West Ham.
Fans Spurs jelas tidak mau melihat Arsenal juara. Dua klub ini sudah lama terlibat rivalitas sengit. Karena itu, muncul anggapan bahwa Tottenham akan sengaja kalah dari Man City, dengan demikian mencegah Arsenal jadi juara.
Postecoglou geram

Skenario tersebut memang menarik, Tottenham cukup mengalah agar Arsenal tidak juara. Namun, jelas bahwa pelatih Spurs, Ange Postecoglou tidak suka dengan gagasan tersebut. Katanya:
"Jika Anda mengamati media sosial maka 99% dari mereka ingin Tottenham kalah, tapi tolong jangan katakan kepada saya jika Anda juga berpikir demikian," ujar Postecoglou.
"Jika Anda berpikir seperti itu, Anda membutuhkan bimbingan konseling. Saya memahami rivalitas, tapi saya tidak pernah paham jika ada fans yang ingin melihat timnya sendiri kalah."
Akan mencoba menang
Postecoglou juga membantah media. Dia yakin fans Spurs tidak akan bertindak konyol. Mereka akan memenuhi stadion dan mendukung tim untuk menang, sebab bagaimanapun ini adalah pertandingan sepak bola.
"Anda mungkin merasa bahwa fans kami tidak ingin melihat kami menang, tapi saya tidak setuju. Saya rasa, mayoritas fans akan menciptakan atmosfer yang selalu mereka ciptakan, sebab kami akan mencoba menang," tandasnya.
Klasemen Liga Inggris 2023/2024
TAG TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Prediksi Brentford vs Sunderland 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:37
-
Manchester United Diprediksi Gagal Menang di Kandang Burnley
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:33
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR