Bola.net - - Legenda Arsenal, Paul Merson meminta pihak klub tidak pelit dalam berinvestasi membeli pemain. Merson meyakini bahwa The Gunners perlu setidaknya menghabiskan uang sebesar 200 Juta Pounds agar kembali menjadi kandidat kuat Juara EPL msui mdepan.
Arsenal sendiri memang tengah mengalami paceklik gelar yang cukup lama. Terakhir kali mereka menjuarai gelar EPL terjadi pada tahun 2004 silam, dan semenjak saat itu mereka belum sekalipun mengangkat trofi juara EPL lagi.
Merson yang merupakan salah satu dari generasi Arsenal terakhir yang memenangkan gelar EPL percaya bahwa Arsenal harus berani membeli pemain-pemain top untuk kembali menjadi kandidat juara EPL. "Mereka [Arsenal] membutuhkan penjaga gawang, Bek tengah yang bagus, seorang gelandang tengah dan penyerang yang berkualitas," tutur Merson kepada Sky Sports.
Arsenal 2002
"Coba lihat lawan yang harus mereka hadapi di Liga, Chelsea. Mereka punya penjaga gawang kelas dunia, bek yang top, gelandang hebat pada diri N'Golo Kante kemudian mereka juga punya Eden Hazard dan Diego Costa yang bisa mereka andalkan untuk mencetak gol."
"Saya sendiri akan membeli Antoine Griezmann, namun mereka membutuhkan bek tengah yang bagus. Namun mencari pemain seperti itu di era anak-anak ingin menjadi Lionel Messi atau Cristiano Ronaldo itu sulit dicapai. Itulah mengapa anda butuh uang yang banyak."
"Pemain seperti Nicolas Otamendi dan Eliaquim Mangalam berharga lebih dari 30 Juta pounds dan pasaran untuk bek-bek top saat ini senilai itu. Mereka saat ini membutuhkan 5 atau 6 pemain berkualitas, dan saya rasa mereka butuh menghabiskan 200 Juta Pounds untuk mendapatkan pemain-pemain tersebut." tutup legenda Arsenal tersebut.
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sanchez Belum Pasti Jadi Starter Lawan West Brom
Liga Inggris 16 Maret 2017, 22:53
-
Scout Arsenal Pantau Laga Monaco vs City
Liga Champions 16 Maret 2017, 21:35
-
Arsenal Antisipasi Keunggulan Fisik dan Set Piece West Brom
Liga Inggris 16 Maret 2017, 20:09
-
Hadapi City di FA Cup, Wenger: Ini Laga Menarik
Liga Inggris 16 Maret 2017, 19:43
-
Wenger Muak Terus Ditanya Soal Protes Fans Arsenal
Liga Inggris 16 Maret 2017, 19:07
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
-
Prediksi BRI Super League: PSM vs Bali United 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:57
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 8 Januari 2026, 18:55
-
Prediksi BRI Super League: Persita vs Borneo 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:52
-
Rodrygo Bangkit di Real Madrid: Dari Terpinggirkan Jadi Andalan Xabi Alonso
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 17:59
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58





















KOMENTAR