
Bola.net - Chelsea bersiap menghadapi laga krusial melawan Liverpool di Stamford Bridge, Sabtu (4/10/2025) malam WIB. Meski lawan tengah berada dalam tren negatif, Enzo Maresca mengingatkan timnya untuk tetap fokus.
Liverpool datang dengan catatan buruk usai dua kali kalah beruntun. Mereka tumbang 1-2 dari Crystal Palace di Premier League, lalu dipukul Galatasaray 0-1 di Liga Champions.
Hasil tersebut sempat memunculkan anggapan Chelsea lebih diuntungkan. Namun, Maresca menilai laga melawan Liverpool tidak pernah mudah.
Pelatih asal Italia itu menegaskan semua tim di liga punya kerentanan masing-masing. Karena itu, The Blues dituntut menyiapkan rencana matang untuk meredam ancaman lawan.
“Di dunia ini, semua tim punya kerentanan, bukan hanya Liverpool. Jika sebuah tim selalu menang, mustahil untuk bisa mengejar mereka,” ujar Maresca.
Ancaman dari Lini Depan The Reds

Maresca menilai kekalahan Liverpool tidak bisa dijadikan patokan. Menurutnya, daya gedor skuad asuhan Arne Slot tetap sangat berbahaya.
Ia menekankan bahwa dinamika pertandingan selalu berubah. Karena itu, Chelsea perlu disiplin dan tidak memberi ruang untuk para penyerang lawan.
“Sekarang mereka kalah satu atau dua pertandingan dan itu menunjukkan kerentanan. Ini bisa terjadi pada semua tim di dunia, Anda bisa kehilangan poin melawan siapa pun di Premier League,” kata Maresca.
“Ya, kami memainkan kedua laga dengan sangat baik. Kami kalah di sana dan menang di kandang. Setiap laga berbeda, kami akan berusaha mempersiapkan laga sebaik mungkin. Bahkan jika mereka kehilangan poin, mereka sudah menunjukkan alasan mengapa bisa menjuarai Premier League,” tambahnya.
Tidak Ada Waktu yang Tepat Lawan Liverpool

Saat ditanya apakah kondisi ini jadi momentum ideal untuk menghadapi Liverpool, Maresca memberi jawaban hati-hati. Ia menganggap laga melawan The Reds selalu sulit.
Menurutnya, meski sempat goyah, performa Liverpool di musim ini tetap impresif. Bahkan, mereka menunjukkan kekuatan mental usai melewati momen sulit di ruang ganti.
“Saya tidak berpikir sekarang adalah waktu terbaik untuk menghadapi Liverpool. Itu selalu laga yang sulit, mereka selalu tim besar,” ucap Maresca.
“Cara mereka bermain musim ini tetap fantastis, apalagi setelah tragedi Jota. Saya pernah mengalami hal serupa ketika masih menjadi pemain 20 tahun lalu, dan itu tidak mudah bagi para pemain maupun pelatih,” lanjutnya.
Klasemen Premier League
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Live Streaming Chelsea vs Liverpool - Nonton Premier League di Vidio
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 22:30
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Sassuolo vs Juventus - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 19:45
-
Daftar Pemain Voli Putra Surabaya Samator di Proliga 2026
Voli 6 Januari 2026, 19:31
-
IBL Indonesia 2026 Dimulai 10 Januari 2026, Total Gelar 137 Pertandingan
Basket 6 Januari 2026, 19:15
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:03
-
Menyala Bersama Kanada, John Herdman Dinilai Cocok Nahkodai Timnas Indonesia
Tim Nasional 6 Januari 2026, 18:07
-
Resmi! Chelsea Perkenalkan Liam Rosenior Sebagai Manajer Baru
Liga Inggris 6 Januari 2026, 17:42
-
Live Streaming Lecce vs Roma - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 17:00
-
AC Milan Cari Bek Baru, Nathan Ake Jadi Peluang atau Sekadar Mimpi?
Liga Italia 6 Januari 2026, 15:28
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR