
Bola.net - Sebuah peringatan diberikan Graham Coughlan kepada Manchester United. Pelatih Newport County itu menegaskan bahwa timnya akan memberikan pengalaman yang tidak menyenangkan bagi Setan Merah.
Malam ini, Manchester United akan bertandang ke Rodney Parade. Mereka akan menantang sang tuan rumah, Newport County di babak keempat FA Cup 2023/2024.
Di atas kertas, Manchester United lebih diunggulkan ketimbang tuan rumah. Maklum, The Exiles saat ini bermain di divisi empat Liga Inggris, di mana mereka berada di papan bawah.
Meski begitu Coughlan menegaskan bahwa timnya tidak takut menghadapi Manchester United. Ia menyebut bahwa timnya punya satu senjata rahasia untuk mengalahkan Setan Merah.
Simak komentar lengkap sang pelatih di bawah ini.
Andalkan Pemain ke-12

Menurut Coughlan, Newport County punya basis pendukung yang sangat kuat. Ia menyebut para pendukung mereka akan memenuhi Rodney Parade saat menghadapi Manchester United.
Ia percaya suntikan tenaga dari para pendukung mereka akan membuat Newport County semakin bersemangat untuk menghadapi Manchester United.
"Terlepas dari apa yang terjadi di musim ini, entah ketika kami menang, kalah atau imbang, para fans kami selalu berada di belakang kami dan mendorong kami. Inilah hal yang unik dan juga jadi kekuatan dalam klub kami," ungkap Coughlan yang dikutip Manchester Evening News.
Hadirkan Neraka

Menurut Coughlan, para supporter The Exiles bakal menghadirkan atmosfer yang luar biasa di pertandingan ini. Ia yakin nuansa neraka ini akan membuat Manchester United keder di Rodney Parade.
"Anda bisa mendengar teriakan mereka dari pinggir lapangan. Terkadang anda tidak ingin mendengarkan itu karena mereka berada sangat dekat dengan lapangan, sehingga atmosfer yang tercipta benar-benar unik," sambung Coughlan.
"Mereka menciptakan nuansa yang mencekam, berisik dan ketika mereka mulai menabuh drum, atmosfernya akan sangat luar biasa," pungkasnya.
Tim Terbaik

Dalam konferensi persnya Erik Ten Hag menegaskan bahwa dirinya akan menatap serius pertandingan melawan Newport County ini.
Ia menyebut bahwa timnya akan turun dengan kekuatan terbaiknya di laga ini agar bisa lolos ke babak kelima.
Klasemen Premier League
(Manchester Evening News)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Drawing Putaran Kelima FA Cup: Tim-Tim Unggulan Bertemu Lawan Mudah
Liga Inggris 28 Januari 2024, 23:52
-
Link Siaran Live Streaming FA Cup Newport vs MU 28 Januari 2024 di Vidio
Liga Inggris 28 Januari 2024, 22:30
-
Jadwal FA Cup Pekan Ini Live di beIN Sports dan Vidio, 26 - 30 Januari 2024
Liga Inggris 28 Januari 2024, 17:05
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR