
Bola.net - Manajer Manchester United, Ruben Amorim buka-bukaan seputar keputusannya yang sering mencadangkan Alejandro Garnacho. Ia menyebut bahwa sang winger masih perlu beradaptasi dengan taktiknya.
Seperti yang sudah diketahui, Garnacho belakangan ini sering dimainkan sebagai pemain cadangan di skuad MU. Sang winger belakangan lebih banyak masuk sebagai pemain pengganti dalam dua bulan terakhir.
Situasi ini akhirnya menimbulkan sejumlah spekulasi mengenai masa depan sang winger. Banyak yang menyebut bahwa Garnacho mulai jengah dengan situasi ini dan ia dikabarkan ingin cabut dari MU.
Amorim sendiri baru-baru ini membeberkan alasan mengapa ia kerap mencadangkan Garnacho. Ia menyebut bahwa sang winger masih dalam tahap beradaptasi dengan taktik baru yang ia terapkan di MU.
Simak komentar lengkap Amorim di bawah ini.
Masuk Dalam Rencana

Amorim menegaskan bahwa Garnacho adalah pemain yang sangat berbakat. Itulah mengapa ia akan mengandalkan sang winger jika ia sudah terbiasa dengan taktik barunya.
"Sudah jelas bahwa dia (Garnacho) memiliki talenta yang luar biasa. Namun saat ini ia harus belajar bermain di posisi yang sedikit berbeda dari posisi aslinya," buka Amorim kepada MUTV.
"Dia saat ini harus bermain dengan lebih baik di posisi yang lebih ke dalam. Jadi ia saat ini sedang mencoba mencari tempatnya di dalam tim kami."
Sudah Semakin Membaik

Amorim juga mengungkapkan bahwa Garnacho belakangan ini menunjukkan perkembangan yang baik di timnya. Jadi ia yakin sang winger akan memberikan dampak yang lebih besar bagi MU.
"Dia berkembang pesat terutama ketika ia tidak membawa bola. Namun terkadang ia berada di posisi yang tidak tepat saat kami melakukan transisi," sambung Amorim.
"Secara garis besar ia sudah semakin membaik di sesi latihan kami. Itulah mengapa ia jadi starter di pertandingan sebelumnya (vs Arsenal). Jadi kita lihat nanti apakah ia akan jadi starter lagi atau tidak," pungkasnya.
Pindah ke Italia?

Menurut gosip yang beredar, MU berpotensi kehilangan Garnacho di musim dingin ini.
Klub Serie A, Napoli dilaporkan sedang mengupayakan sang winger bergabung dengan tim mereka.
Klasemen Premier League
(RMC Sports)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
AC Milan Inginkan Rashford, MU Diminta Angkut Rafael Leao
Liga Inggris 16 Januari 2025, 21:43
-
Andai Rashford Pergi, MU Bakal Kejar Bomber Brentford Ini
Liga Inggris 16 Januari 2025, 20:33
-
Mantap! Luke Shaw Comeback di MU pada Akhir Januari 2025
Liga Inggris 16 Januari 2025, 19:49
LATEST UPDATE
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 01:21
-
Prediksi Napoli vs Verona 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 00:30
-
Tiket Persib vs Persija Sold Out, GBLA Bakal Dipenuhi Bobotoh
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 22:33
-
Skuad Lengkap Real Madrid untuk Piala Super Spanyol 2026: Tanpa Kylian Mbappe
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 22:04
-
CPNS 2026: Syarat Pendaftaran dan Waspada Hoaks yang Mengintai
News 6 Januari 2026, 21:54
-
Stiker Presiden di WhatsApp, Bisa Dipidana? Ini Penjelasan Menteri Hukum
News 6 Januari 2026, 21:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40























KOMENTAR