
Bola.net - Pelatih Crystal Palace, Roy Hodgson buka suara terkait spekulasi masa depan Michael Olise di Crystal Palace. Ia mengaku pasrah dengan apa yang akan terjadi pada sang winger.
Nama Olise naik daun di Inggris pada musim lalu. Ini disebabkan sang winger menunjukkan performa yang ciamik di lini serang The Eagles.
Apiknya performa Olise ini menarik perhatian sejumlah klub top Inggris. Chelsea dan Manchester City dilaporkan sama-sama tertarik untuk memboyong sang winger di musim panas ini.
Baru-baru ini, Roy Hodgson dimintai keterangan terkait rumor masa depan Olise. Sang pelatih mengaku hanya bisa pasrah dengan apa yang terjadi.
Simak komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Keputusan Sang Pemain
Kepada Sky Sports, Hodgson mengaku tidak bisa memastikan masa depan Olise. Ia menyebut sang winger memegang kendali penuh untuk masa depannya.
"Tidak ada yang tahu apa yang akan terjadi padanya saat ini," ujar Hodgson.
"Jika ada klub yang benar-benar serius ingin menawarnya di musim panas ini, maka ia yang harus memutuskannya."
Hanya Bisa Berharap
Lebih lanjut, Hodgson mengaku ia masih ngarep jika Olise menolak tawaran-tawaran klub top tersebut.
Namun ia tidak berani berekspektasi sang winger akan menolak tawaran-tawaran tersebut dan bertahan bersama The Eagles.
"Saya saat ini hanya bisa menunggu apa keputusan yang akan ia buat. Ia tahu bahwa kami ingin mempertahankannya," imbuhnya.
Siap Jual
Crystal Palace sendiri dilaporkan siap berpisah dengan Olise di musim panas ini.
The Eagles dikabarkan siap menjual Olise jika ada klub yang membayar sekitar 50 juta pounds untuk jasanya.
Klasemen Premier League
(Sky Sports)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Wadidaw, Christopher Nkunku Baru Comeback di Chelsea Pada Tahun 2024?
Liga Inggris 8 Agustus 2023, 19:20
-
Chelsea Konfirmasikan Christopher Nkunku Alami Cedera Lutut dan Harus Dioperasi
Liga Inggris 8 Agustus 2023, 18:33
-
Kutukan dan Ekspektasi untuk Christopher Nkunku di Chelsea
Liga Inggris 8 Agustus 2023, 18:31
-
Neymar Lagi Cari Klub Baru, Bos Chelsea: Enggak Dulu Deh!
Liga Inggris 8 Agustus 2023, 18:00
LATEST UPDATE
-
Segera Tayang, Jadwal Live Streaming Proliga 2026 Eksklusif di Vidio
Voli 6 Januari 2026, 12:38
-
Di Balik Tudingan Amorim Sengaja Cari Gara-gara Agar Dipecat Manajemen MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 12:25
-
Fabio Capello: Jangan Coret Juventus dan AS Roma dari Perebutan Scudetto!
Liga Italia 6 Januari 2026, 11:53
-
Carragher dan Neville Kompak Ragukan Liam Rosenior: Penurunan Standar Chelsea?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 11:19
-
Baru Dipecat Chelsea, Enzo Maresca Merapat ke Manchester United?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 11:14
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40

















KOMENTAR