Mikel Arteta Soal Kapan Arsenal Juara Premier League Lagi: Terus Menggali dan Menggali, Emas Itu Akan Kita Temukan

Bola.net - Mikel Arteta tak ragu menyebut Arsenal sudah berada di jalur yang tepat untuk mengakhiri puasa gelar Premier League yang telah berlangsung lebih dari dua dekade. Sang manajer menyamakan perjalanan timnya dengan penambang yang tak henti menggali demi menemukan emas.
Akhir pekan ini, The Gunners akan mengawali langkah berat dengan tandang ke markas Manchester United. Musim panas ini, Arsenal menggelontorkan hampir £200 juta untuk memperkuat skuad, dengan striker Viktor Gyökeres dan gelandang Martín Zubimendi sebagai amunisi baru.
Arsenal punya rekor impresif dalam tiga musim terakhir, selalu finis di posisi dua klasemen. Namun, tantangan di awal musim ini cukup berat. Usai menghadapi United, mereka akan bertamu ke kandang Liverpool, lalu menjamu Manchester City pada September.
Tekad Arsenal
Berbicara dalam konferensi pers jelang laga melawan United, Arteta menegaskan tekad timnya untuk terus berupaya mengakhiri puasa gelar liga Arsenal.
“Kalau terus menggali, emas itu akhirnya akan kita temukan,” ujar Arteta.
“Dalam tiga musim terakhir kami konsisten meraih poin tinggi. Kini, tinggal memastikan kami mengakhiri musim dengan poin dan selisih gol terbaik.”
Keyakinan Arteta Akan Skuad Arsenal
Meski Manchester City masih unggul total poin dalam tiga musim terakhir, Arteta yakin kekuatan Arsenal musim ini cukup untuk bersaing.
Arteta bahkan mengakui klub masih membidik tambahan pemain, termasuk Eberechi Eze dari Crystal Palace.
“Kami punya skuad yang fleksibel, dengan kombinasi kualitas berbeda yang saling melengkapi. Itu membuat kami siap menghadapi siapa pun,” tegasnya.
Klasemen Premier League
Sumber: The Guardian
Jangan Lewatkan!
- Buka Premier League 2025/2026, Liverpool Bersiap Sambut Keluarga Diogo Jota di Anfield
- MU Terus Rampingkan Skuad, Resmi Pinjamkan Gelandang Muda Ini ke West Brom
- Tinggalkan MU, Rasmus Hojlund Tak Jadi ke AC Milan tapi Malah Gabung Klub Premier League Lain?
- Jadon Sancho Capai Kesepakatan Pribadi dengan AS Roma, Segera Minggat dari MU?
- Deretan WAGs Baru Premier League 2025/2026: Dari Ratu Kecantikan, Ratu TikTok, hingga Pengacara HAM
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
MU vs Arsenal: Sesko vs Gyokeres, Adu Tajam Striker Anyar di Teater Impian
Liga Inggris 15 Agustus 2025, 16:02
-
4 Pemain yang Jadi Kendala Arsenal untuk Rekrut Eberechi Eze
Editorial 15 Agustus 2025, 15:41
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 16-19 Agustus 2025
Liga Inggris 15 Agustus 2025, 15:37
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
-
Gerard Pique Yakin Timnas Indonesia Suatu Hari Nanti Bakal Lolos ke Piala Dunia
Tim Nasional 17 November 2025, 16:16
-
3 Makanan Indonesia Terfavorit Jay Idzes: Kelezatannya Bikin Kuliner Italia Pun Kalah
Bolatainment 17 November 2025, 16:10
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR