Bola.net - - Penyerang muda Arsenal Reiss Nelson bertekad untuk bisa menjadikan dirinya sebagai legenda di Etihad Stadium.
Nelson adalah pemain didikan akademi Arsenal. Ia mentas dari tim junior pada tahun 2017.
Namun saat ini ia berkarir di Jerman bersama klub Hoffenheim. Ia bermain di sana dengan status pinjaman.
Di sana, ia bermain dengan apik. Sejauh ini ia telah mencetak tujuh gol dari 13 pertandingan di semua ajang kompetisi. Enam di antaranya dihasilkan dari tujuh laga di pentas Bundesliga.
Cinta Arsenal
Nelson mengaku ia sangat mencintai Arsenal. Ia berharap bisa memenuhi potensinya dan bisa jadi legenda The Gunners.
"Arsenal adalah klub masa kecil saya. Saya sudah bersama mereka sejak saya berusia delapan tahun, jadi itu 10 sudah tahun. Saya hanya ingin kembali ke sana lebih kuat karena pada saat saya di Arsenal saya berumur 16, 17 dan saya tidak merasa percaya diri," tuturnya pada BBC.
"Saya tidak berpikir saya adalah seorang pria, tapi sekarang saya merasa lebih kuat dan saya pikir beberapa bulan lagi atau bahkan setahun di Hoffenheim akan membuat saya kuat dan memberi saya kepercayaan dan keyakinan untuk kembali ke Arsenal dan tampil dengan sangat bagus di sana," tegasnya.
"Saya ingin menjadi legenda Arsenal. Dan, untuk Inggris, itu yang terbaik. Saya rasa Anda tidak bisa mengalahkan perasaan bermain untuk negara Anda," tandasnya.
Keputusan Tepat
Nelson kemudian menyebut ia sudah membuat keputusan yang tepat dengan pindah ke Hoffenheim. Sebab pengalaman itu akan membantu membentuknya jadi pemain yang lebih komplit.
"Bagi saya, saya selalu ingin menjadi pemain terbaik yang saya bisa. Saya berusia 18 tahun dan saya pikir pergi ke Bundesliga akan memberi saya tantangan dan melakukan itu akan membuat saya menjadi pemain sepakbola yang lebih baik dan orang yang lebih baik juga sepanjang hidup saya," serunya.
"Saya ingin menantang diri saya sendiri dan melihat apa yang bisa saya lakukan. Ini berjalan baik sejauh ini. Ini luar biasa. Tapi saya harus terus melakukannya. Ini bukan hanya untuk enam pertandingan, saya harus melakukannya sepanjang musim," tegasnya.
"Saya tidak tahu kemana ini akan membawa saya, tapi saya harus tetap menjaga kaki saya di tanah dan tetap positif."
Berita Video
University of Sussex menemukan fakta baru jika olahraga bisa membuat seseorang baper.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal Dinilai Sudah Tepat Lepaskan Aaron Ramsey
Liga Inggris 16 November 2018, 19:40
-
Mimpi Besar Nelson di Arsenal: Jadi Seorang Legenda
Liga Inggris 16 November 2018, 18:23
-
Saingi Liverpool, Arsenal Juga Buru Ousmane Dembele
Liga Inggris 16 November 2018, 15:40
-
Wenger Mengaku Sempat Tersesat Pasca Pensiun Melatih
Liga Inggris 16 November 2018, 14:30
-
3 Calon Klub Baru Aaron Ramsey Selepas Tinggalkan Arsenal
Editorial 16 November 2018, 13:04
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Roma vs Sassuolo - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 10 Januari 2026, 17:00
-
Prediksi Susunan Pemain Chelsea vs Charlton, Debut Liam Rosenior
Liga Inggris 10 Januari 2026, 16:49
-
Harry Maguire Bakal Comeback di Laga MU vs Brighton, Tapi...
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:30
-
Marc Klok, Adam Alis, dan 2 Mantan Pemain Persija yang Kini Membela Persib
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 15:28
-
Live Streaming Man City vs Exeter City - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:00
-
Aspar Team Sebut CFMoto Godok Rencana Balapan di MotoGP, Tapi Jalannya Takkan Mulus
Otomotif 10 Januari 2026, 14:47
-
Darrren Fletcher Pastikan MU Bakal All-In ke FA Cup
Liga Inggris 10 Januari 2026, 14:15
-
Login! Arsenal Ramaikan Perburuan Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 10 Januari 2026, 13:30
-
Luis Enrique Enggan Perpanjang Kontrak di PSG, MU Siaga Satu!
Liga Inggris 10 Januari 2026, 12:30
-
Bandung BJB Tandamata Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan, Risco Herlambang Puas
Voli 10 Januari 2026, 11:40
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR