Bola.net - - Manajer Manchester United, Jose Mourinho, meminta Real Madrid untuk bersikap jujur dan terbuka, jika mereka memang ingin mencoba mendatangkan David de Gea.
Spekulasi mengenai masa depan kiper Spanyol kembali merebak pekan ini, di mana pemain berusia 26 tahun enggan memberikan konfirmasi terkait rumor yang menyebut ia bakal mendarat di Bernabeu.
Presiden Madrid, Florentino Perez, lantas mengatakan bahwa pihaknya tidak akan melakukan usaha transfer apapun hingga akhir musim nanti. De Gea sendiri sempat hampir pindah ke Madrid di Agustus 2015, namun gagal karena urusan administrasi.
Mourinho lantas meminta tim lamanya, Madrid, untuk tidak menggunakan taktik kotor dalam usaha mereka membujuk kiper nomor satu Setan Merah.
Jose Mourinho
"Saya tidak akan berbicara mengenai sesuatu yang tidak pasti. Menurut saya yang jelas dia adalah pemain saya. Saya bahagia dengannya, saya tahu dia bahagia dengan saya, dan tidak ada yang lain," tutur Mourinho menurut Goal International.
"Perez dan tangan kanannya, Jose Angel Sanchez, saya bisa katakan bahwa mereka berdua adalah teman saya. Saya menyukai mereka. Seorang teman akan berbicara, terbuka, dan jujur."
"Jadi, jika di akhir musim saya menginginkan salah satu pemain mereka atau mereka menginginkan salah satu pemain kami, kami tidak akan melakukan komunikasi lewat media. Kami akan melakukannya secara langsung. Jadi mereka bukanlah salah satu klub yang saya khawatirkan."
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Saingi City, Madrid Juga Buru Kiper Benfica
Liga Spanyol 11 Februari 2017, 22:10
-
Callejon: Napoli Wajib Waspadai Real Madrid
Liga Champions 11 Februari 2017, 18:50
-
Termasuk Marcelo dan Modric, Ini 19 Pemain Yang Dibawa Zidane ke El Sadar.
Liga Spanyol 11 Februari 2017, 18:30
-
Perkuat Lini Tengah, Madrid Incar Gelandang Napoli
Liga Inggris 11 Februari 2017, 16:50
-
Real Madrid Segera Perpanjang Kontrak Benzema?
Liga Spanyol 11 Februari 2017, 15:30
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58





















KOMENTAR