Untuk diketahui, Mourinho merupakan bagian dari staf pelatih Van Gaal saat masih melatih Barcelona. Dan jelang laga di Old Trafford akhir pekan ini, Mourinho mengakui bahwa dia dan Van Gaal memiliki hubungan istimewa.
Meskipun enggan berkomentar lebih jauh mengenai Van Gaal, namun diakui Mourinho bahwa pelatih Belanda tersebut merupakan sosok paling penting dalam karirnya.
"Dia sosok penting dalam karir saya. Dia memberikan saya kesempatan baik untuk tetap bekerja di level tinggi," ujarnya.
"Sebagai pelatih muda yang bekerja empat tahun berturut-turut, tiga tahun bersama Bobby Robson dan setahun bersama Van Gaal, di klub seperti Barcelona adalah sangat penting. Bila saya harus memilih beberapa sosok yang paling penting dalam karir saya, Van Gaal adalah salah satunya," tambahnya.
Meski mengakui memiliki hubungan spesial dengan Van Gaal yang kini membesut Manchester United, namun untuk laga akhir pekan nanti, dirinya akan mengesampingkan hal itu dan fokus membawa Chelsea menang.
"Saya tak pernah menyembunyikan rasa hormat, hubungan saya dan fakta bahwa dia adalah sosok penting dalam karir saya. Tapi besok, dia adalah lawan saya," tandasnya.[initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Filipe Luis: Tak Ada Resep Khusus Untuk Matikan Falcao
Liga Inggris 24 Oktober 2014, 23:37
-
Filipe Luis: Falcao Adalah Seekor Harimau
Liga Inggris 24 Oktober 2014, 23:09
-
Mourinho: Van Gaal Sosok Penting Dalam Karir Saya
Liga Inggris 24 Oktober 2014, 21:29
-
Mourinho Enggan Komentari Angel Di Maria
Liga Inggris 24 Oktober 2014, 21:09
-
Preview: Manchester United vs Chelsea, Reuni Tak Ideal
Liga Inggris 24 Oktober 2014, 20:55
LATEST UPDATE
-
Kabar Baik untuk Interisti! Hasil Tes Denzel Dumfries Jelang Derby Milan Diumumkan
Liga Italia 18 November 2025, 08:37
-
Solusi Panik? AC Milan Pertimbangkan Pulangkan Thiago Silva di Usia 41 Tahun!
Liga Italia 18 November 2025, 08:15
-
Lingkaran Setan Timnas Italia: Mengapa Azzurri Gagal di Kualifikasi Piala Dunia (Lagi)?
Piala Dunia 18 November 2025, 08:05
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR