Bola.net - Sebuah analisa diberikan Peter Crouch terkait masa depan Mauricio Pochettino. Eks penyerang Timnas Inggris percaya bahwa raksasa Inggris, Manchester United bakal mengejar tanda tangan pelatih asal Argentina tersebut.
Lima tahun terakhir, Pochettino dikenal sebagai salah satu pelatih terbaik di Inggris. Berkat kepiawaiannya, ia berhasil menyulap Tottenham menjadi penantang gelar yang serius setiap musimnya.
Namun kemarin, kebersamaan Pochettino dan Spurs resmi berakhir. Tim asal London Utara itu memecat Pochettino setelah Tottenham terdampar di peringkat 14 klasemen sementara EPL.
Namun Crouch percaya bahwa sang manajer tidak akan lama menganggur. "Saya yakin Pochettino tidak akan rehat dalam waktu lama," tulis Crouch di kolomnya di The Daily Mail.
Baca analisis eks pemain Tottenham itu di bawah ini.
Jadi Rebutan
Crouch percaya bahwa Pochettino melakukan pekerjaan yang sangat luar biasa saat menangani Tottenham.
Untuk itu ia percaya bahwa Manchester United, tim yang selama ini mengincar jasa sang manajer akan mengejarnya kembali dalam waktu dekat ini.
"Saya yakin bahwa Manchester United akan mengejar tanda tangannya kembali. Tidak hanya United, tim-tim besar seperti Real Madrid atau PSG akan meminati jasanya, dan saya yakin akan itu."
Keputusan Blunder
Di sisi yang sama, Crouch juga merasa heran dengan keputusan Tottenham memecat Pochettino. Ia percaya sang manajer sudah melakukan hal yang luar biasa di London Utara dan ia pantas mendapatkan perlakuan yang lebih baik.
"Saya tidak memahami logika Tottenham yang memecat Poichettino. Ia berhasil membawa tim ini lolos ke FInal Liga Champions pada tanggal 1 Juni kemarin."
"Untuk tim-tim sekelas Tottenham, mereka akan membangun patung untuknya karena ia berhasil membawa tim ini ke partai terbesar dalam sejarah mereka. Saya takut Tottenham akan menyesali keputusan mereka." ia menandaskan.
Pengganti Bagus
Tottenham tidak perlu waktu yang lama untuk menentukan pengganti Pochettino.
12 Jam paska pemecatan sang manajer, mereka mengangkat Jose Mourinho untuk menjadi juru taktik baru The Lillywhites.
(The Daily Mail)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Empat Besar Tidak Mustahil untuk Manchester United
Liga Inggris 21 November 2019, 22:00
-
Juventus Ramaikan Perburuan Dani Olmo
Liga Italia 21 November 2019, 21:40
-
MU Sudah Bisa Mengandalkan Fred
Liga Inggris 21 November 2019, 21:00
-
Paul Pogba Ditantang Buktikan Jiwa Kepemimpinannya di MU
Liga Inggris 21 November 2019, 20:40
-
Marcus Rashford Disebut Semakin Mirip Cristiano Ronaldo
Liga Inggris 21 November 2019, 20:20
LATEST UPDATE
-
Pengakuan Jujur Jonathan David: Luka Gagal Panenka dan Hangatnya Pelukan Juventus
Liga Italia 7 Januari 2026, 08:11
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 06:16
-
Rapor Pemain Juventus Saat Gilas Sassuolo: Penebusan Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:37
-
Man of the Match Sassuolo vs Juventus: Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:16
-
Hasil Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Tak Berkutik, Bianconeri Menang Besar
Liga Italia 7 Januari 2026, 04:49
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40



















KOMENTAR