
Bola.net - Bruno Fernandes dikabarkan selangkah lagi menuntaskan transfernya ke Manchester United. Pertanyannya, apakah gelandang Sporting itu benar-benar bisa jadi jawaban atas pertanyaan besar MU sejauh ini?
Bicara skuad, MU yang sekarang jelas masih membutuhkan beberapa pemain. Ole Gunnar Solskjaer tidak bisa menjaga konsistensi karena kondisi skuad yang memang tidak ideal, kurang komplet.
Di bursa transfer Januari ini, Fernandes dianggap sebagai salah satu solusi terbaik. MU sebenarnya sudah pernah mendekati Fernandes musim panas lalu, tapi transfer ini tidak pernah terwujud karena sejumlah masalah.
Kini, menjelang kepastian transfer tersebut, apakah langkah MU mendatangkan Fernandes sudah tepat? Baca halaman berikutnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Salah Satu Jawaban
Untuk menjawab pertanyaan itu, Express Sport meminta pendapat beberapa analis sepak bola Eropa. Pertama, ada Rhys Daly yang meyakini Fernandes bisa jadi pemain tepat untuk MU. Gelandang 25 tahun itu mungkin tidak bisa menyelesaikan semua masalah, tapi setidaknya ada satu atau dua hal yang bisa dibereskan.
"Bruno Fernandes mungkin bukan jawaban untuk semua permasalahan Ole Gunnar Solskjaer, tapi dia bisa jadi pemain sempurna untuk menghidupkan kembali lini tengah mereka yang sedang bermain mengecewakan," ungkap Daly kepada Express.
"MU benar-benar membutuhkan ancaman gol dari lini tengah yang kredibel, yang secara alamiah bakal lebih memberikan kebebasan untuk Marcus Rashford dan Anthony Martial."
"Dengan 48 gol dan 31 assists dari 78 pertandingan terakhirnya, rasanya hampir tidak mungkin Fernandes bakal gagal, terlepas dari riwayat MU dengan pemain-pemain baru dewasa ini," imbuhnya.
Masih Belum Tuntas
Pendapat Daly di atas disambut positif oleh Jim Holden. Bernada sama, Holden yakin Fernandes merupakan pembelian yang tepat. Masalahnya, Fernandes mungkin tidak bisa melakukannya seorang diri mengingat MU membutuhkan beberapa pemain sekaligus.
"Apakah dia jawabannya? Di satu sisi, dia memang jadi jawaban, sebab MU jelas membutuhkan pemain bertalenta untuk menghidupkan skuad mereka dan mengalirkan optimisme, Fernandes pemain yang tepat untuk melakukannya," kata Holden.
"[Namun] apakah Fernandes merupakan pemain yang tepat untuk mengembangkan tim yang sekarang dan berjuang menembus empat besar masih bisa diragukan."
"Dia adalah salah satu bagian dari perkembangan MU, bukan yang terakhir," tandasnya.
Sumber: Express
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Performa Wan-Bissaka Buat Eks Bek Manchester United Ini Terkesan
Liga Inggris 17 Januari 2020, 23:54
-
Manchester United Tandang ke Markas Liverpool Berbekal Rasa Takut
Liga Inggris 17 Januari 2020, 21:48
-
Lini Serang MU Lebih Tajam Dari Lini Serang Liverpool, Begini Komentar Solskjaer
Liga Inggris 17 Januari 2020, 20:40
-
Gentle, Solskjaer Akui Liverpool Tim Terbaik di Premier League
Liga Inggris 17 Januari 2020, 20:20
-
Apakah MU akan Puasa Gelar Selama Liverpool? Solskjaer: Amit Amit, Jangan Sampai!
Liga Inggris 17 Januari 2020, 20:00
LATEST UPDATE
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
-
Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
Otomotif 9 Januari 2026, 11:23
-
Kok Bisa Benjamin Sesko Yakin Man Utd Bakal Keluar dari Zaman Kegelapan?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:47
-
Pelatih Baru Persebaya Bernardo Tavares Waspadai Malut United
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 10:46
-
Mikel Arteta Kembali Gagal Kalahkan Arne Slot
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:25
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 9 Januari 2026, 10:07
-
6 Pelajaran dari Arsenal vs Liverpool: Peluang Emas Terbuang di Emirates
Liga Inggris 9 Januari 2026, 09:48
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 9 Januari 2026
Voli 9 Januari 2026, 09:43
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR