Bola.net - - Raksasa Premier League, Manchester United dikabarkan akan menjadikan bomber Besiktas, Anderson Talisca sebagai target potensial mereka di bursa transfer musim panas mendatang.
Talisca kini memasuki tahun terakhir masa peminjamannya di Besiktas dari klub raksasa Portugal, Benfica. Meski demikian, Benfica diyakini siap melepas pemain 24 tahun itu secara permanen jika ada klub yang bersedia membayar mahal.
Dilansir A Bola, penampilan impresif Talisca bersama Besiktas dalam dua musim terakhir tak lepas dari pengamatan beberapa klub, termasuk United.
Sebelumnya, Talisca sempat dikaitkan dengan klub Championship yang kemungkinan besar promosi ke Premier League musim depan, Wolverhampton Wanderers. The Wolves kabarnya siap memboyong Talisca dengan mahar 30 juta euro.
Namun tawaran mereka bakal kalah oleh United yang diklaim bersedia menggelontorkan dana mencapai 40 juta euro demi memboyong Talisca ke Old Trafford.
Manajer Manchester United, Jose Mourinho sebelumnya menyebut timnya kecil kemungkinan menggaet striker anyar musim panas nanti, tapi bisa jadi ia berubah pikiran setelah Setan Merah harus tersingkir dari Liga Champions usai dikalahkan Sevilla di babak 16 besar.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sanchez Diklaim Pasti Menyesal Tak Pilih City dan Justru Gabung MU
Liga Inggris 15 Maret 2018, 23:32
-
Ince Kini Akhirnya Paham Mengapa Pogba Selalu Dikritik
Liga Inggris 15 Maret 2018, 22:38
-
Ibra Jarang Main, Ini Penyebabnya Menurut Mutu
Liga Inggris 15 Maret 2018, 21:24
-
Sering Loyo, Hazard Dapat Kritikan Pedas dari Keane
Liga Inggris 15 Maret 2018, 19:45
-
Prediksi Manchester United vs Brighton 18 Maret 2018
Liga Inggris 15 Maret 2018, 17:59
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55




















KOMENTAR