Bola.net - Bek Manchester United, Axel Tuanzebe mengungkapkan target utama timnya di akhir musim nanti. Tuanzebe mengaku bahwa timnya akan bekerja keras untuk memenangkan dua trofi juara, yaitu FA Cup dan juga Liga Europa.
Dua musim terakhir, Manchester United memang miskin prestasi. Tim berjuluk Setan Merah itu tidak memenangkan satupun trofi juara, dan bahkan mereka terdepak dari zona Liga Champions musim lalu.
Musim ini, United memiliki hasrat yang besar untuk mengakhiri puasa gelar mereka. Saat ini ada dua trofi yang masih mungkin diraih setan merah, yaitu Liga Europa dan FA Cup.
Tuanzebe percaya bahwa kedua trofi tersebut bakal menjadi buruan utama timnya di sisa musim ini. "Ya, kami sangat termotivasi untuk memenangkan dua trofi itu," beber Tuanzebe kepada situs resmi Manchester United.
Baca komentar lengkap sang bek di bawah ini.
Jadi Motivasi
Tuanzebe menilai bahwa trofi juara itu sangat penting untuk timnya. Ia percaya bahwa timnya butuh trofi juara untuk menjadi motivasi ekstra untuk bertumbuh.
"Bagi tim muda seperti kami, memenangkan trofi juara bisa menjadi sebuah percikan awal dari sesuatu yang spesial."
"Kami benar-benar bekerja keras dan kami sudah menunjukkan bahwa tim kami memiliki potensi yang besar. Kami juga sering bermain dengan baik, dan kami ingin terus berkembang seperti yang kami katakan sejak awal."
Butuh Waktu
Tuanzebe juga mengakui bahwa sejauh ini timnya memang masih menjalani fase labil di mana performa mereka kadang naik turun.
Namun Tuanzebe menyebut bahwa seiring berjalannya waktu, proses transformasi MU akan mencapai fase akhir dan menunjukkan buah yang manis.
"Kami saat ini sedang berkembang dan semuanya butuh waktu. Saya merasa bahwa performa kami semakin membaik dari waktu ke waktu, dan saya tidak sabar melihat bagaimana transformasi tim ini." ujarnya.
Laga Berat
Manchester United ditunggu sebuah laga berat setelah jeda musim dingin ini.
Mereka akan berhadapan dengan Chelsea di pertandingan pekan ke-26 EPL di hari Selasa (18/2/2020) dini hari nanti.
(MUTV)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Real Madrid Siap Tikung MU untuk Mohamed Salisu
Liga Inggris 12 Februari 2020, 22:00
-
Pasca Operasi Engkel, Kondisi Paul Pogba Makin Membaik
Liga Inggris 12 Februari 2020, 21:58
-
Massimiliano Allegri Latih Tim asal Kota Manchester Musim Depan?
Liga Inggris 12 Februari 2020, 21:30
-
Solskjaer Dipecat Jika MU Gagal Lolos Liga Champions?
Liga Inggris 12 Februari 2020, 20:45
-
Butuh Bek Baru, MU Kejar Bek Real Valladolid Ini
Liga Inggris 12 Februari 2020, 20:30
LATEST UPDATE
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
-
Link Live Streaming La Liga 2025/26: Barcelona vs Athletic Bilbao, Tayang di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:51
-
Simak Jadwal La Liga 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:41
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR