
Bola.net - Manajer Manchester United, Erik Ten Hag mengaku senang melihat Cristiano Ronaldo kembali mencetak gol di timnya. Ia berjanji akan memberikan bantuan kepada sang striker agar ia semakin tajam di lini serang United.
Seperti yang sudah diketahui, Ronaldo mengawali musim 2022/23 dengan catatan yang buruk. Ia kesulitan untuk mencetak gol di lini serang Setan Merah.
Di akhir pekan kemarin, Ronaldo akhirnya kembali mencatatkan namanya di papan skor. Ia berhasil membobol gawang Everton dan mencatatkan gol ke-700 nya di level klub.
Ten Hag mengaku senang dengan gol Ronaldo itu dan siap membantunya untuk mencetak lebih banyak gol. "Saya ingin membantunya agar ia bisa kembali ke kondisi terbaiknya," buka Ten Hag kepada Manchester Evening News.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Kondisi Sudah Membaik
Ten Hag sendiri punya penjelasan mengapa Ronaldo sempat kesulitan mencetak gol di lini serang Manchester United.
Ia menyebut sang penyerang kurang fit akibat tidak mengikuti pra musim. Namun kini ia memastikan sang striker sudah berada di kondisi yang jauh lebih baik.
"Di awal musim kemarin, ia memang kurang fit dan itu bukti bahwa tidak ada seorangpun yang boleh melewatkan pra musim. Namun sekarang kondisinya sudah jauh lebih baik," beber Ten Hag.
Ingin Lebih Dimaksimalkan
Erik Ten Hag menegaskan bahwa ia tidak mau Ronaldo berpuas diri hanya karena sudah mencetak gol ke-700 nya di level klub.
Sang manajer memastikan bahwa ia ingin Ronaldo bisa lebih tajam lagi dan mencetak lebih banyak gol bagi Manchester United.
"Saya senang melihat kondisinya saat ini. Kami memiliki ekspektasi dan tuntutan tersendiri bagi para pemain kami, dan saya ingin mengeluarkan kemampuan terbaiknya di tim ini," imbuhnya.
Jadi Starter
Ronaldo kemungkinan besar akan kembali menjadi starter di tengah pekan ini.
Kapten Timnas Portugal itu kemungkinan dimainkan sejak awal saat Manchester United berhadapan dengan Omonia Nicosia di lanjutan Liga Europa 2022/23.
Klasemen Premier League
(Manchester Evening News)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pujian Victor Lindelof untuk Lisandro Martinez: Dia Bek yang Ciamik!
Liga Inggris 12 Oktober 2022, 22:31 -
Situasi Manchester United dan Cody Gakpo: Deket Doang, Nawar Kagak!
Liga Inggris 12 Oktober 2022, 22:00 -
Lawan Omonia, Erik Ten Hag Bakal Istirahatkan Christian Eriksen?
Liga Eropa UEFA 12 Oktober 2022, 21:27 -
Habis Healing di Portugal, Harry Maguire Siap Comeback di Skuat Manchester United
Liga Inggris 12 Oktober 2022, 21:08 -
Jadwal Padat, Erik Ten Hag Isyaratkan Bakal Sering Rotasi Skuat Manchester United
Liga Inggris 12 Oktober 2022, 20:58
LATEST UPDATE
-
Diikuti 8 Tim, Saksikan Keseruan Final Four Livoli Divisi Utama 2025 Eksklusif di MOJI
Voli 4 Oktober 2025, 17:07 -
Liverpool Harus Perbaiki Performa Tandang untuk Bisa Bersaing di Semua Kompetisi
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:52 -
Real Madrid Temukan Duet Emas Baru: Mbappe dan Guler
Liga Spanyol 4 Oktober 2025, 16:43 -
Duel Panas Chelsea vs Liverpool di Stamford Bridge, Ujian Berat untuk The Reds
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:19 -
Jadwal Live Streaming MotoGP Indonesia 2025 di Vidio, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Jadwal Lengkap MotoGP Mandalika 2025, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Link Live Streaming MotoGP 2025, Jangan Lupa Dukung Rider Jagoanmu!
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11
-
Manchester United Disebut Butuh Gareth Southgate, Bukan Pelatih Jangka Pendek
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:10 -
Update Klasemen Pembalap Asia Talent Cup 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 15:54
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR