
Bola.net - Bos Chelsea, Frank Lampard mengaku puas dengan sikap Christian Pulisic. Lampard membongkar bahwa striker Amerika Serikat itu sengaja memangkas jatah liburannya untuk segera bergabung dengan skuad The Blues.
Saat ini skuad Chelsea sudah memulai pramusim dengan pemain yang tersedia. Lampard sudah melakukan pekerjaannya, pemain-pemain Chelsea disebut terkesan dengan latihan intensitas tinggi ala Lampard.
Sayangnya, Pulisic masih belum bergabung dengan skuad Chelsea. Dia baru saja membantu America Serikat di ajang Piala Emas. Perjalanan sampai ke runner-up membuat Pulisic terlambat bergabung dengan skuad Chelsea yang lain.
Kini, kabarnya Pulisic sengaja memangkas liburannya demi Chelsea. Hanya sembilan hari setelah final Gold Cup, Pulisic bakal bergabung dengan skuad Chelsea di Jepang, Selasa pekan depan.
"Christian bakal menempuh penerbangan berbeda untuk bergabung dengan kami, sebab dia hanya melewati liburan singkat," kata Lampard kepada Tribalfootball.
"Namun, itu adil, dia ingin datang secepat mungkin dan saya menghargai itu. Itulah yang akan saya lakukan pada posisi itu. Kami punya beberapa pemain cedera, dan kami bakal membutuhkan dia."
"Saya belum bertemu dengan dia, saya belum berbicara dengan dia, tetapi saya mendapatkan kesan bagus darinya," imbuh Lampard.
Baca ulasan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Tantangan Lampard
Musim 2019/20 bakal jadi musim besar bagi Lampard. Kualitasnya sebagai pelatih anyar Chelsea bakal dinilai. Tantangan Lampard lebih besar daripada pelatih-pelatih Chelsea sebelumnya.
Dia menghadapi Chelsea yang sedang di bawah hukuman larangan transfer pada dua bursa transfer mendatang. Artinya, Lampard hanya bisa menggunakan pemain-pemain yang ada, tanpa membeli pemain yang dia butuhkan.
Situasi itu kian sulit usai kepergian bintang utama Chelsea, Eden Hazard. Tanpa Hazard, Lampard harus menemukan pemimpin yang lain.
Pulisic bisa jadi salah satu senjata terbaik Lampard untuk membantu Chelsea musim depan. Meski muda, potensi Pulisic luar biasa. Dia mungkin belum bisa mengisi lubang yang ditinggalkan Eden Hazard, tetapi permainan Pulisic sudah menjanjikan.
Baca Juga:
- Mourinho Belum Mendukung Lampard Sebagai Pelatih Anyar Chelsea
- Ini Ancaman Terbesar Frank Lampard dalam Melatih Chelsea
- Peran Marina Granovskaia di Balik Transfer Aubameyang ke Arsenal
- 8 Bulan Dipecat Manchester United, Mourinho Gatal Ingin Melatih Lagi
- Giroud Dua Gol, Frank Lampard Ukir Kemenangan Perdana di Chelsea
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pesan David Luiz untuk Pemain Muda Chelsea
Liga Inggris 14 Juli 2019, 22:52
-
David Luiz Dorong Youngster Chelsea untuk Unjuk Gigi
Liga Inggris 14 Juli 2019, 18:48
-
Frank Lampard Tegaskan Chelsea Tak Akan Terpaku pada Satu Formasi Saja
Liga Inggris 14 Juli 2019, 14:00
-
Mourinho Belum Mendukung Lampard Sebagai Pelatih Anyar Chelsea
Liga Inggris 14 Juli 2019, 11:40
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58



















KOMENTAR