
Bola.net - Spekulasi masa depan Mesut Ozil memasuki babak baru. Playmaker asal Jerman itu diberitakan bakal pindah ke Turki untuk memperkuat Fenerbahce.
Nasib Ozil di Arsenal memang tengah berada di ujung tanduk. Ia diberitakan sudah tidak masuk dalam rencana pelatih Arsenal, Mikel Arteta untuk musim depan.
Alhasil Ozil sudah dipersilakan mencari klub baru di musim panas nanti. Arsenal berencana melepasnya agar beban gaji mereka musim depan bisa sedikit lebih ringan.
Media Turki, Fotospor mengklaim bahwa Ozil kemungkinan besar akan bermain di Turki musim depan. Pasalnya Fenerbahce tertarik untuk merekrutnya di musim panas nanti.
Simak situasi transfer Ozil selengkapnya di bawah ini.
Target Lama
Menurut laporan tersebut, Fenerbahce sebenarnya sudah lama mendambakan Ozil untuk memperkuat tim mereka.
Sudah dua musim terakhir, mereka mencoba mendatangkan mantan pemain Timnas Jerman itu. Namun mereka selalu terkendala dana untuk merekrutnya.
Namun pihak Fenerbahce tidak menyerah, di mana mereka masih akan mencoba untuk memboyong Ozil di musim panas nanti.
Penggalangan Dana
Laporan itu mengklaim bahwa Fenerbahce memiliki rencana agar transfer Ozil bisa terealisasi di musim panas nanti.
Mereka diberitakan akan mengadakan penggalangan dana dari para supporter mereka. Mereka meminta para supporter mereka untuk memberikan sumbangan agar bisa mendatangkan Ozil.
Pihak Fenerbahce menargetkan mendapatkan sekitar 3 juta pounds dari para fans mereka, dan sisanya akan ditutupi oleh uang dari klub untuk transfer sang playmaker.
Enggan Pergi
Menurut laporan yang beredar di Inggris, Mesut Ozil masih menolak untuk meninggalkan Arsenal.
Ia masih merasa layak membela The Gunners dan berencana untuk membuktikan kemampuannya kepada Mikel Arteta.
(Fotospor)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal Diharapkan Untuk Segera Singkirkan Mesut Ozil
Liga Inggris 23 Juni 2020, 20:47
-
Musim Depan, Mesut Ozil Bakal Main di Turki?
Liga Inggris 23 Juni 2020, 16:40
-
Data dan Fakta Premier League: Southampton vs Arsenal
Liga Inggris 23 Juni 2020, 16:17
-
Prediksi Southampton vs Arsenal 26 Juni 2020
Liga Inggris 23 Juni 2020, 16:16
-
Tepergok Cekik Neal Maupay, Matteo Guendouzi Lolos Hukuman FA
Liga Inggris 23 Juni 2020, 05:40
LATEST UPDATE
-
Burnley vs Man Utd: Misteri Menit 61, Mengapa Bruno Fernandes Ditarik Keluar?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 07:44
-
Man of the Match Parma vs Inter: Federico Dimarco
Liga Italia 8 Januari 2026, 07:30
-
Man of the Match Man City vs Brighton: Erling Haaland
Liga Inggris 8 Januari 2026, 07:16
-
Man of the Match Barcelona vs Athletic Club: Raphinha
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 07:04
-
Hasil Parma vs Inter: Chivu Taklukkan Mantan Klub, Nerazzurri Melesat di Puncak
Liga Italia 8 Januari 2026, 06:32
-
Man of the Match Burnley vs Manchester United: Benjamin Sesko
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:12
-
Hasil Man City vs Brighton: Gol Bersejarah Haaland Terasa Hambar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:08
-
Man of the Match Fulham vs Chelsea: Harry Wilson
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:01
-
Hasil Barcelona vs Athletic Club: Pesta Gol, Blaugrana ke Final
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 05:38
-
Hasil Burnley vs Man United: Dua Gol Benjamin Sesko Warnai Debut Darren Fletcher
Liga Inggris 8 Januari 2026, 05:31
-
Hasil Napoli vs Lecce: Partenopei Selamat dari Kekalahan Setelah Tertinggal 0-2
Liga Italia 8 Januari 2026, 03:37
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58























KOMENTAR