Bola.net - Kiper Barcelona, Neto membeberkan harapannya di bursa transfer ini. Ia berharap Neymar mengikuti jejaknya untuk bergabung dengan Barcelona.
Neto adalah salah satu pemain Brasil yang bergabung dengan Barcelona di musim panas ini. Ia dibeli dari Valencia untuk menjadi penantang Marc Andre Ter Stegen di bawah mistar gawang El Blaugrana.
Neto nampaknya bukan satu-satunya pemain Brasil yang akan bergabung dengan Barcelona di musim panas ini. Berhembus kabar bahwa Barcelona tengah mencoba memulangkan kembali Neymar dari PSG.
Menanggapi rumor tersebut, Neto berharap sang pemain benar-benar kembali ke Camp Nou musim depan. "Saya sudah pernah berbagi ruang ganti dengannya," ujar Neto kepada Sport.
Baca komentar lengkap sang pemain di bawah ini.
Sudah Membujuk
Neto mengakui bahwa ia kerap berhubungan dengan Neymar dan mengajak kompariotnya itu untuk kembali ke Camp Nou.
Namun ia menyebut bahwa Neymar sudah memiliki pandangan tersendiri mengenai masa depannya.
"Sebagai sesama orang Brasil, saya sudah memintanya berulang kali untuk kembali ke sini, namun saya rasa opini saya tidak mengubah apapun. Dia tetap pemain yang luar biasa."
Disambut Hangat
Neto mengklaim bahwa ia bukan satu-satunya pemain Barcelona yang menginginkan kembaliny Neymar ke Camp Nou.
Ia percaya bahwa pesepakbola 27 tahun itu akan disambut hangat jika ia memutuskan kembali ke Barcelona.
"Saya tidak perlu menjelaskan karakteristiknya, karena seluruh dunia tahu siapa dia. Jika ia kembali ke Barcelona, maka akan sangat menyenangkan bisa berbagi ruang ganti dengannya." tandasnya.
Bisa Dijual
Pihak PSG sendiri sudah mengonfirmasi bahwa Neymar bisa dijual pada musim panas ini.
Namun Les Parisien menegaskan bahwa mereka harus mendapatkan tawaran yang masuk akal sebelum melepas sang penyerang.
(Sport / Serafin Unus Pasi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Barcelona Ogah Keluarkan Uang Sepeser Pun untuk Rekrut Neymar
Liga Spanyol 11 Agustus 2019, 19:19
-
Alena: Barcelona Sakit Kalau Neymar Gabung Real Madrid
Liga Spanyol 11 Agustus 2019, 11:25
-
Neto Tunggu Neymar di Barcelona
Liga Inggris 11 Agustus 2019, 06:00
-
Real Madrid Tawarkan Gareth Bale untuk Dapatkan Neymar
Liga Spanyol 11 Agustus 2019, 03:40
-
Diincar Barcelona dan Real Madrid, PSG Akui Neymar Berpotensi Pergi
Liga Spanyol 11 Agustus 2019, 00:40
LATEST UPDATE
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR