Bola.net - - disebut tak akan kehilangan Mesut Ozil karena sang raja assist itu telah meneken kontrak baru, Rabu ini dengan durasi tiga setengah tahun.
Kontrak lama Ozil hanya berlaku hingga musim panas 2018 ini. Sebelumnya, Arsenal sudah lama mencoba membujuknya untuk memperpanjang kontrak itu sejak musim lalu.
Akan tetapi, tarik ulur terus terjadi karena tak ada kesepakatan soal besaran gaji. Alhasil, Ozil pun sampai disebut akan hengkang dari Arsenal pada musim dingin ini. Apalagi Manchester United disebut tertarik untuk menampungnya.
Akan tetapi, pada akhirnya usaha Arsenal mendapatkan hasil positif. Ozil bersedia meneken kontrak baru. Kontrak itu memastikannya akan bertahan di Emirates sampai tahun 2021 mendatang.
Berdasarkan laporan dari BBC, kontrak itu membuat Ozil jadi pemain dengan gaji tertinggi di sepanjang sejarah klub. Kabarnya ia digaji sebesar 350 ribu Pounds per pekan.
Sementara itu, laporan dari ESPN menyebutkan bahwa Ozil sebenarnya mendapat tawaran besar dari klub-klub lain, di antaranya MU dan PSG. Selain itu kabarnya ada juga klub Tiongkok yang bersedia memberikannya gaji mencapai 25 juta Pounds per tahun.
Kabar ini adalah kabar positif kedua yang didapat oleh fans Arsenal pada hari Rabu ini. Sebab sebelumnya The Gunners mengumumkan bahwa mereka telah resmi mendatangkan Pierre-Emerick Aubameyang dari Borussia Dortmund.
Arsenal tak mengumumkan berapa nilai transfernya, namun mereka memastikan ia jadi perekrutan termahal di sepanjang sejarah klub. Kabarnya, ia dibeli dengan bandrol sebesar 56 juta Pounds.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ozil Dikabarkan Resmi Perpanjang Kontrak di Arsenal
Liga Inggris 31 Januari 2018, 23:27 -
Aubameyang Akan Kerja Keras Agar Bisa Samai Henry
Liga Inggris 31 Januari 2018, 22:27 -
Membedah Catatan 98 Gol Aubameyang di Bundesliga
Liga Inggris 31 Januari 2018, 22:07 -
Sejarah Klub dan Henry, Alasan Aubameyang Gabung Arsenal
Liga Inggris 31 Januari 2018, 21:56 -
Dortmund Akui Alami Momen Tak Menyenangkan Jelang Kepindahan Aubameyang
Liga Eropa Lain 31 Januari 2018, 21:26
LATEST UPDATE
-
Prediksi Chelsea vs Liverpool 4 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 11:08 -
Oliver Glasner Tidak akan Pikir Dua Kali untuk Gabung MU!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:52 -
Inilah Deretan Laga yang Harus Dijalani Liverpool Tanpa Alisson
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:51 -
Prediksi Inter Milan vs Cremonese 4 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 10:48 -
Didesak Boikot Israel dari Piala Dunia 2026, Begini Respon FIFA
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 10:40 -
Hasil FP1 MotoGP Mandalika 2025: Luca Marini dan Honda Catat Waktu Tercepat
Otomotif 3 Oktober 2025, 10:40 -
Misteri Senne Lammens di MU: Sebenarnya Kiper Utama atau Pelapis Sih?
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:36 -
Mengapa Transfer Robert Lewandowski ke AC Milan Tak Semudah yang Dibayangkan?
Liga Italia 3 Oktober 2025, 10:35
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR