Bola.net - - Rumor kepindahan David Luiz dari Chelsea nampaknya akan menjadi hoaks belaka. Sang bek dikabarkan siap menambah masa baktinya di Stamford Bridge dalam waktu dekat.
Luiz saat ini menjalani periode keduanya sebagai pemain Chelsea. Ia kembali bergabung dengan The Blues pada tahun 2016 silam, saat Antonio Conte baru menjabat sebagai manajer Chelsea.
Kontrak Luiz sendiri akan habis pada akhir musim nanti. Sejauh ini ada beberapa rumor yang mengatakan sang pemain akan pindah ke Tiongkok setelah mendapatkan tawaran yang besar dari negeri Tirai Bambu tersebut.
Namun menurut laporan yang dilansir Goal International, Luiz tidak akan pergi dari Chelsea. Ia kabarnya sepakat untuk memperpanjang kontraknya dengan klub asal London Barat tersebut.
Scroll berita ini ke bawah untuk mengetahui situasi transfer Luiz selengkapnya.
Merasa Dipercaya
Luiz sendiri pada awalnya memang cukup sering dirumorkan akan meninggalkan Chelsea. Pasalnya di tahun keduanya, ia kerap menjadi pemain cadangan di bawah asuhan Antonio Conte.
Namun situasi berubah ketika Maurizio Sarri mengambil alih tampuk kepemimpinan The Blues di musim panas kemarin. Luiz dipercaya menjadi bek tengah utama Chelsea bersama Antonio Rudiger.
Luiz sendiri kabarnya sangat senang terus dipercaya oleh Sarri sehingga ia memutuskan untuk bertahan di London Barat.
Kontrak Jangka Pendek
Menurut laporan tersebut, Luiz akan mendapatkan perpanjangan kontrak selama satu tahun di Chelsea.
Langkah ini diambil karena kebijakan internal Chelsea, di mana mereka hanya menawarkan perpanjangan kontrak berdurasi satu tahun untuk pemain-pemain di atas usia 30 tahun.
Luiz sendiri awalnya kurang sepakat mengenai durasi kontrak ini, namun sang pemain akhirnya menyetujui tawaran dari Chelsea tersebut.
Performa Apik
Dalam dua periodenya bersama Chelsea, Luiz tercatat sudah bermain sebanyak 226 kali bagi The Blues di mana ia mencetak 16 gol dan 12 assist bagi The Blues.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Perdana Menteri Italia: Semoga Higuain Tidak ke Milan Lagi!
Liga Italia 28 Januari 2019, 22:30
-
Peluang Chelsea Juara FA Cup Makin Besar
Liga Inggris 28 Januari 2019, 21:50
-
Caballero Ikut Berperan Dalam Transfer Higuain ke Chelsea
Liga Inggris 28 Januari 2019, 21:24
-
Caballero Optimis Higuain Bisa Sukses di Chelsea
Liga Inggris 28 Januari 2019, 20:49
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR