Bola.net - - Desas desus mengenai siapa pemain pertama yang bergabung dengan Manchester United akhirnya terjawab. Setan Merah berhasil mengamankan jasa pemain Ajax Amsterdam, Dillon Hoogewerf.
Manchester United sendiri diyakini akan melakukan belanja besar di musim panas nanti. Mereka akan memperbaharui skuat mereka dengan pemain-pemain terbaik seusai mereka gagal finish di zona Liga Champions musim ini.
Salah satu zona yang ingin diperkuat oleh Solskjaer adalah lini serang mereka. Solskjaer membutuhkan penyerang baru setelah Romelu Lukaku diberitakan akan hengkang ke Inter Milan pada musim panas nanti.
Teka-teki mengenai siapa penyerang itu mulai terungkap. Manchester United resmi mendatangkan Dillon Hoogewerf dari Ajax Amsterdam.
Siapakan Dillon Hoogewerf? Simak profilnya di bawah ini.
Umumkan Transfer
Kepastian Manchester United merekrut Hoogewerf dikonfirmasi langsung oleh sang pemuda melalui akun pribadinya.
Penyerang 16 tahun itu mengunggah video singkat yang menunjukkan ia menggunakan seragam Ajax Amsterdam lalu beberapa saat kemudian ia berubah menggunakan seragam Manchester United, seperti yang terlihat di video di bawah ini.
Hingga saat ini pihak Manchester United belum mengeluarkan pernyataan resmi mengenai transfer ini. Namun dengan konfirmasi sang pemain ini, Setan Merah diyakini akan segera mengumumkan transfer tersebut dalam waktu dekat.
Pengganti Greenwood
Sebagai informasi, Hoogewerf ini merupakan pemuda berusia 16 tahun yang berposisi sebagai penyerang. Musim lalu ia bermain di tim U-17 Ajax Amsterdam.
Hoogewerf masuk dalam daftar belanja MU setelah ia mampu mengemas 10 gol dan 7 assist bagi tim U-17 Ajax.
Hoogewerf diyakini dibeli MU untuk menjadi pengganti Mason Greenwood, di mana jebolan akademi Setan Merah itu diyakini akan lebih banyak dilibatkan dalam skuat senior MU musim depan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Mulai Jalin Kontak Donnarumma
Liga Inggris 2 Juni 2019, 19:07
-
Mau Sampai Kapan Bersembunyi di Balik Sejarah, Manchester United?
Liga Inggris 2 Juni 2019, 08:00
-
Pemain Ajax Ini Resmi Jadi Pembelian Pertama Manchester United
Liga Inggris 2 Juni 2019, 07:00
-
Tolak Arsenal, Thomas Meunier Selangkah Lebih Dekat Gabung MU
Liga Inggris 2 Juni 2019, 06:40
LATEST UPDATE
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR