Bola.net - - Manajer , Antonio Conte mengakui bahwa tim asuhannya saat ini berada dalam tekanan untuk bisa menjadi juara Premier League. Namun, ia cukup yakin bahwa pengalaman Pedro dkk akan menjadi faktor kunci.
Chelsea saat ini berada di garis terdepan untuk bisa menjadi juara Premier League. Hingga pekan 26, The Blues masih kokoh berada di puncak klasemen dengan raihan 63 poin. Unggul 10 poin dari tim yang berada di peringkat kedua, Tottenham.
Kondisi ini diakui oleh Conte telah membuat timnya berada dalam tekanan yang tinggi. Namun, itu tidak membuatnya merasa pesimis. Manajer asal Italia ini yakin pasukannya bisa mengendalikan situasi yang terjadi.
"Saya memiliki pemain yang sudah memenangkan banyak gelar dalam karirnya dan mereka memiliki pengalaman yang sangat tepat untuk menghadapi situasi seperti ini," buka Conte kepada London Evening Standart.
"Yang pasti, mulai saat ini hingga akhir, tekanan akan sangat tinggi tapi kami memang harus hidup dalam kondisi seperti ini dan kami memiliki pengalaman yang baik untuk menghadapinya," sambungnya.
Meski berada dalam kondisi yang tertekan, Conte meminta para pemain Chelsea untuk tidak panik. Mantan pelatih Juventus ini pun memberikan sebuah wejangan yang sebenarnya cukup sederhana namun punya arti yang mendalam.
Conte ingin pemain tampil lepas dan mempertahankan performa di level sekarang hingga akhir musim.
"Sekarang, yang penting kami harus bisa melanjutkan musim dengan cara seperti ini. Karena apapun bisa terjadi hingga musim benar-benar berakhir. Tapi, kami punya harapan untuk terus berada di puncak klasemen," tutup Conte.
Baca Ini Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jawaban Conte Atas Ketertarikan Inter Milan
Liga Inggris 3 Maret 2017, 22:01
-
Pengalaman Jadi Kunci Chelsea Kejar Juara Premier League
Liga Inggris 3 Maret 2017, 20:07
-
Data dan Fakta Premier League: West Ham United vs Chelsea
Liga Inggris 3 Maret 2017, 15:40
-
Prediksi West Ham United vs Chelsea 7 Maret 2017
Liga Inggris 3 Maret 2017, 15:35
-
Keown: Kante Merevolusi Tugas Seorang Gelandang
Liga Inggris 3 Maret 2017, 13:50
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55




















KOMENTAR