
Bola.net - Sebuah tekad diutarakan oleh Luke Shaw. Sang bek bertekad untuk kembali merebut posisi starter di sisi kiri pertahanan MU.
Seperti yang sudah diketahui, Shaw adalah bek kiri utama Manchester United. Ia selalu jadi andalan untuk menjaga sisi kiri pertahanan Setan Merah.
Di musim 2022/23 ini, Shaw mulai tergusur dari lini pertahanan MU. Posisinya direbut oleh pendatang baru, Tyrell Malacia.
Shaw sendiri optimistis bisa merebut kembali posisinya tersebut. "Saya rasa Ten Hag tahu betul kualitas yang saya miliki," beber Shaw kepada talkSPORT.
Baca komentar lengkap sang bek di bawah ini.
Bisa Maklum
Shaw sendiri bisa memaklumi kenapa ia dicadangkan oleh Ten Hag. Ia mengakui bahwa performanya di awal musim 2022/23 ini jauh dari kata bagus.
"Boss tahu apa yang bisa saya lakukan. Kami juga sering berdiskusi mengenai kondisi saya ini," lanjut Shaw.
"Saya bisa memahami mengapa saya dicadangkan dan saya sepakat dengan keputusan itu. Di awal musim ini performa saya jauh dari kata bagus, dan pelatih memutuskan membuat pergantian dan saya bisa menerimanya sepenuhnya."
Rebut Kembali
Lebih lanjut, Shaw juga menegaskan bahwa ia tidak akan tinggal diam begitu saja. Ia berjanji akan bekerja keras untuk bisa kembali menjadi starter lagi.
"Untuk saat ini satu-satunya yang bisa saya lakukan adalah berlatih sekeras mungkin, sembari menunggu pelatih memberikan kesempatan pada saya," terang Shaw.
"Entah itu di turnamen atau di Premier League, apapun kesempatan yang diberikan saya siap melahapnya. Saya hanya perlu mempersiapkan diri sebaik mungkin dan bermain di standard permainan saya," ungkapnya.
Laga Berikutnya
Shaw dan Manchester United akan kembali beraksi di Premier League pada akhir pekan ini setelah jeda internasional.
Setan Merah akan pergi ke Etihad Stadium untuk menantang sang tetangga, Manchester City di lanjutan Premier League 2022/23.
Klasemen Premier League
(talkSPORT)
Baca Juga:
- Janji Eric Cantona Jika Old Trafford Ganti Nama: Saya Berhenti dari Sepak Bola Selamanya
- 10 Pemain Manchester United Kontraknya Habis Akhir Musim 2022/2023: Dalot Kontrak Baru, Ronaldo Out?
- 5 Pemain Yang Cuma Numpang Lewat di Manchester United
- Dipasang Louis van Gaal Sebagai Bek Tengah, Tyrell Malacia Tidak Setuju dan Sempat Debat
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liverpool dan MU Dapat Angin Segar Dalam Perburuan Asensio
Liga Inggris 27 September 2022, 21:34
-
Petuah Sang Legenda untuk Marcus Rashford: Fokus di MU, Piala Dunia akan Memanggil!
Piala Dunia 27 September 2022, 21:21
-
Martinez Tidak Cukup, Manchester United Bakal Kejar Pau Torres Lagi?
Liga Inggris 27 September 2022, 21:07
-
Meski Bikin Blunder, Harry Maguire Disebut Masih Jadi Pilar Timnas Inggris
Piala Dunia 27 September 2022, 20:55
-
Enggak PHP, Manchester United Bakal Datangkan Cody Gakpo di 2023
Liga Inggris 27 September 2022, 20:43
LATEST UPDATE
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
-
Visi Darren Fletcher untuk Manchester United: Kembalikan DNA Setan Merah!
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:50
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR